Pemda Muna Siapkan Rp 866 Juta Buat Pedagang Korban Kebakaran Pasar Wakuru
Reporter Muna
Minggu, 12 November 2023 / 10:33 am
MUNA, TELISIK.ID - Pemerintah Kabupaten Muna menyiapkan anggaran sebesar Rp 866 juta untuk para pedagang korban kebakaran Pasar Wakuru, Kecamatan Tongkuno.
Bupati Muna, LM Rusman Emba mengatakan, bantuan yang diberikan itu bersumber dari biaya tak terduga (BTT) dalam rangka meringankan beban korban kebakaran.
"Bantuan ini bisa digunakan untuk modal usaha," kata Rusman, Minggu (12/11/2023).
Baca Juga: Edit Video Pj Bupati Muna Barat Pro Ganjar, Umar Bonte Bakal Tempuh Jalur Hukum
Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Perdagin) Muna, Hardani Muuri mengatakan, pedagang yang mendapat bantuan itu adalah korban kebakaran dan yang terdampak. Jumlahnya setelah dilakukan pendataan dan verifikasi, mencapai 344 orang.
"Mereka nanti terima bantuan dananya melalui Dinas Sosial (Dinsos)," sebutnya.
Baca Juga: Viral, Polisi Suapi Pria Paruh Baya Terkena Struk di Makam Pahlawan Muna
Sementara itu, Kadinsos Muna, La Ode Moamar Khadafi menerangkan, jumlah bantuan dana yang akan diterima para pedagang bervariasi antara Rp 3 juta hingga Rp 5 juta. Mereka cukup melengkapi berkas administrasi berupa KTP, surat keterangan kebakaran dari pihak kepolisian dan buku rekening.
"Dananya kita transfer melalui rekening," tandasnya. (A)
Penulis: Sunaryo
Editor: Haerani Hambali
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS