Rumah Ustaz Yusuf Mansur Digeruduk Massa, Ternyata Karena Bisnis Investasi
Reporter
Selasa, 21 Juni 2022 / 8:27 pm
TANGERANG, TELISIK.ID - Nama Ustaz Yusuf Mansur kembali ramai diperbincangkan. Ia dicari oleh puluhan orang yang meminta pertanggung jawaban terkait program investasi.
Hal tersebut terjadi pada Senin (20/6/2022) pagi. Saat itu, puluhan orang menggeruduk rumah Yusuf Mansur di Ketapang, Cipondoh, Kota Tangerang.
Dikutip dari Kompas.com, puluhan orang yang mendatangi rumah Ustaz Yusuf Mansur itu meminta kejelasan terkait program investasi yang diikuti oleh pengurus jemaah Masjid Darussalam Kota Wisata.
Yusuf Mansur diketahui dalam beberapa bulan terakhir mendapat sorotan setelah banyak orang mengaku tak pernah mendapat keuntungan dari investasi yang ditawarkan.
Para investor itu kemudian meminta ganti rugi kepada Yusuf Mansur dan membawanya ke meja hijau.
Diketahui, investasi batu bara itu bermula ketika Yusuf mendatangai Masjid Darussalam dan menyampaikan programnya.
Setelah itu, ratusan orang masjid tersebut tertarik dan menggelontorkan uang investasi sejak 2009-2010.
Baca Juga: Alasan KPK Tetapkan Tersangka Mardani H Maming Dipertanyakan, PBNU akan Beri Pembelaan
Mereka seharusnya mendapatkan keuntungan dari investasi itu per bulan, tetapi hingga saat ini tak ada keuntungan yang didapat.
Ratusan jemaah dan pengurus Masjid Darussalam Kota Wisata mengeluarkan uang untuk investasi dengan nominal yang berbeda-beda. Salah seorang jemaah bahkan menggelontorkan dana hingga Rp 80 juta.
Atas kasus ini, Yusuf Mansur digugat oleh Zaini Mustofa di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan awal tahun ini. Yusuf Mansur dkk pun dituntut membayar total kerugian Rp 98,7 triliun.
Puluhan orang ini menggeruduk rumah Ustaz Yusuf Mansur difasilitasi oleh Yayasan Pelita Lima Pilar.
Sekretaris Pelita Lima Pilar, Herry Joesoef mengatakan, investasi ini dilakukan pada sekitar akhir 2009 dan terkumpul hingga Rp 46 miliar. Namun, tidak diakui oleh Yusuf Mansur.
Baca Juga: Polda Sulsel Tetapkan Tersangka Ketua dan Sekretaris Pondok Khilafahtul Muslimin
"Kan tidak semua orang yang punya kaitan dengan Yusuf Mansur secara fisik berani menghadapinya. Premannya aja banyak tadi di sana. Tuntutan, pasti yang enggak selesai-selesai itu, yang dia (Yusuf Mansur) bohong terus. Misalnya, batu bara, yang melibatkan jamaah Masjid Darussalam Kota Wisata Cibubur itu 250 orang," ujar Sekretaris Pelita Lima Pilar, Herry Joesoef dikutip dari detik.com, pada Senin (20/6/2022).
"Padahal, dia menjadi Komisaris Utama PT Padi Partner Perkasa, PT di mana tambang batu bara itu bernaung. Ternyata kan produknya enggak ada. Itu sudah 12 tahun sejak investasi," imbuhnya. (C)
Penulis: Fitrah Nugraha
Editor: Musdar