Tekan Inflasi, Dinas Koperasi dan UMKM Sulawesi Tenggara Gelar Pasar Murah Dua Hari

Nur Khumairah Sholeha Hasan

reporter

Kamis, 02 November 2023  /  3:49 pm

Dinas Koperasi dan UMKM Sulawesi Tenggara mengadakan pasar murah. Dinas juga bekerjasama dengan beberapa pibak distributor dalam kegiatan pasar murah ini. Foto: Nur Khumairah/Telisik

KENDARI, TELISIK.ID - Dinas Koperasi dan UMKM Sulawesi Tenggara menggelar pasar murah. Dinas juga bekerjasama dengan beberapa pihak distributor dalam kegiatan pasar murah ini.

Gerakan ini bertujuan menjaga inflasi daerah. Sembako yang dijual di pasar murah adalah kebutuhan pokok masyarakat, seperti beras, bawang merah dan putih, gula pasir, minyak goreng, telur, dan sebagainya.

Saat ditemui di ruangannya, Sekretaris Dinas Koperasi dan UMKM Sulawesi Tenggara, Alam Quatavirga berharap digelarnya pasar murah bisa membantu masyarakat.

Baca Juga: Resmi Hadir di Kendari, Cinema XXI Berstandar Internasional

"Karena dinas koperasi sendiri merupakan salah satu tim pengendali inflasi daerah," bebernya pada awak media, Kamis (2/11/2023).

Dinas juga menyediakan sebanyak 100 rak telur di hari pertama dan hari kedua pasar murah dengan harga Rp 48 ribu/rak.

Beras terdiri dari dua kemasan yaitu ukuran 5 Kg dan 10 Kg. Minyak goreng merk minyakita seharga Rp 14 ribu. Satu orang pembeli hanya boleh membeli sebanyak 2 liter.

Baca Juga: Multi Media Kendari Buka Loker Posisi Frontliner, Berikut Kualifikasinya

Sementara itu, Kepala Bidang Pengamatan dan Pemeriksa selaku koordinator pasar murah, Syahrial menyebut, harga sembako pasar murah lebih terjangkau, harga beras 5 kg Rp 53 ribu, untuk 10 Kg Rp 135 ribu, bawang merah ukuran besar Rp 35 ribu sedangkan ukuran kecil Rp 20 ribu. Sedangkan minyak goreng merk hemat 1 liter Rp 20 ribu.

Adapun beberapa distributor yang ikut terlibat di antaranya, Bulog, indofood, PT Mega Sejahtera, Nauta Mega Prima. Kegiatan ini dilakukan selama dua hari (Kamis dan Jumat), sejak pukul 09.00-15.00 Wita (tergantung stok sembako).

Pasar murah bertempat di pelataran Kantor Dinas Koperasi dan UMKM Sulawesi Tenggara di Jalan Bunga Matahari No 37 Kendari Barat, Kota Kendari. (B)

Penulis: Nur Khumairah Sholeha Hasan

Editor: Kardin

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS