Terungkap, Pegiat Medsos Adam Deni Ditangkap Polisi Terkait Kasus Ilegal Akses

Fitrah Nugraha

Reporter

Rabu, 02 Februari 2022  /  5:48 pm

Pegiat media sosial, Adam Deni. Foto: Repro Instagram

JAKARTA, TELISIK.ID - Pegiat media sosial (Medsos), Adam Deni, ditangkap oleh Direktorat Tindak Pidana Siber Bareskrim Polri pada Selasa (1/2/2022) kemarin malam.

Melansir Suara.com - jaringan Telisik.id, Adam Deni diketahui ditangkap polisi terkait kasus dugaan ilegal akses.

Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karo Penmas) Divisi Humas Mabes Polri Brigjen Ahmad Ramadhan membenarkan penangkapan terhadap Adam Deni.

"Terkait dengan tindak pidana melakukan upload atau transmisikan dokumen elektronik yang dilakukan oleh orang yang tidak berhak," kata Ramadhan di Mabes Polri, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (2/2/2022).

Baca Juga: Dijual pada Lelaki Hidung Belang, Tiga Gadis Bersaudara Nekat Kabur

Kabar penangkapan Adam Deni ini sebelumnya disampaikan oleh Direktur Tindak Pidana Siber Bareskrim Polri Brigjen Asep Edi Suheri. Namun, Asep belum merinci detail daripada kasusnya. 

Baca Juga: Pegiat Medsos Adam Deni Ditangkap Polisi

Mengutip cnnindonesia.com, penangkapan terhadap Pegiat media sosial, Adam Deni ini dilakukan tadi malam sekira pukul 19.00 WIB.

Sebelumnya, Adam Deni ramai dibicarakan terkait foto sosok 'AD' yang mirip dengannya mengacungkan jari tengah ke foto Presiden RI Joko Widodo (Jokowi).

Mengenai foto itu, salah satunya dipersoalkan drummer SID Jerinx yang diadili kasus pengancaman terhadap Adam Deni. (C)

Reporter: Fitrah Nugraha

Editor: Kardin