5 Cara Ampuh Agar Mudah Salat Subuh di Awal Waktu

Fitrah Nugraha, telisik indonesia
Rabu, 18 Januari 2023
0 dilihat
5 Cara Ampuh Agar Mudah Salat Subuh di Awal Waktu
Penting untuk mengetahui cara agar kita bisa terbiasa bangun lebih awal untuk bisa shalat subuh tepat waktu. Foto: amenic181

" Shalat subuh menjadi salah satu kewajiban yang harus dikerjakan, namun banyak yang sering telat bangun. Maka penting untuk mengetahui cara bangun lebih awal agar bisa shalat subuh tepat waktu "

KENDARI, TELISIK.ID - Shalat subuh menjadi salah satu kewajiban yang harus dikerjakan, namun banyak yang sering telat bangun. Maka penting untuk mengetahui cara bangun lebih awal agar bisa shalat subuh tepat waktu.

Pada umumnya, dikutip dari hellosehat.com, bagi beberapa orang bangun lebih awal mungkin sudah menjadi sebuah rutinitas yang dilakukan setiap hari.

Namun, tidak sedikit juga yang kesulitan untuk melakukannya. Padahal, manfaat bangun subuh ini, selain tepat waktu shalat subuh, juga untuk kesehatan sangat banyak dan sayang dilewatkan.

Olehnya itu, penting untuk mengetahui cara agar kita bisa terbiasa bangun lebih awal untuk bisa shalat subuh tepat waktu.

Baca Juga: 3 Tips Ampuh Jadi Orang Open Minded

Melansir yoursay.id, berikut beberapa tips agar mudah bangun lebih awal untuk melaksanakan salat Subuh:

1. Menjauhkan diri dari smartphone saat menjelang tidur

Kebiasaan memainkan smartphone sebelum tidur sudah menjadi kebiasaan hampir sebagian dari kita. Kebisaan ini ternyata merupakan hal yang buruk.

Banyak dari kita ketika sudah memainkan smartphone  lupa waktu karena terlalu asyik scroll berbagai media sosial.

Kebiasaan ini harus mulai diubah dengan cara meletakan smartphone jauh dari jangkauan tidur agar dapat tidur lebih awal sehinga tidak bangun kesiangan. 

2. Hindari makan berat sebelum tidur

Ketika menjelang tidur usahakan untuk menghindari makanan berat. Sebab ketika akan tidur lalu makan berat dikhawatirkan tidur kita menjadi sangat pulas dan menyebabkan sulit untuk bangun karena perut yang terisi penuh.

Kekenyangan ini sering menyebabkan tidur seseorang lebih pulas sehingga orang tersebut tidak mendengar azan subuh yang berkumandang.

Untuk menghindari hal ini, bisa dilakukan dengan makan berat 3-4 jam sebelum menjelang tidur. Makan berat menjelang tidur pun tidak baik untuk kesehatan, salah satunya berpotensi mengalami gangguan pencernaan bahkan stroke apabila aktivitas ini terus dilakukan.

3. Hindari kebiasaan begadang

Kebiasaan begadang seringkali menjadi penyebab utama sulit untuk bangun pagi karena semalam suntuk tidak tidur dan baru akan tidur menjelang pagi.

Kebiasaan begadang yang tidak jelas alasannya harus mulai  dihindari agar dapat tidur lebih awal dan memiliki jam tidur lebih layak. Kebiasaan ini dapat pelan-pelan dikurangi dengan meniatkan diri sejak awal untuk tidak begadang agar mudah bangun lebih awal untuk salat subuh.

4. Memasang alarm pengingat

Memasang alarm saat ini sepertinya sudah menjadi kebiasaan hampir dari sebagian orang untuk pengingat suatu kegiatan agar tidak terlewat, salah satunya pengingat untuk menjalankan salat subuh.

Dengan memasang alarm sebelum menjelang tidur, diharapkan dapat membantu kita akan bangun lebih awal.

Baca Juga: 5 Cara Ampuh Tingkatkan Kualitas Belajar Kamu

Untuk seseorang yang memang susah bangun usahakan memasang alarm berulang kali. Karena kerapkali apabila memasang alarm hanya satu kali berakhir dengan dimatikan saja dan dilanjutkan dengan tidur kembali.

5. Selalu berdoa sebelum menjelang tidur

Cara terakhir adalah dengan selalu berdoa menjelang tidur. Berdoa menjelang tidur merupakan hal penting karena sebagai umat muslim hal ini sangat dianjurkan.

Saat berdoa juga niatkan untuk bangun lebih awal agar tidak kesiangan bangun salat subuh.

Nah, itulah beberapa tips yang bisa Telisikers lakukan bisa bangun lebih awal untuk melaksanakan salat subuh. Selamat mencoba. (C)

Penulis: Fitrah Nugraha

Editor: Kardin

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Baca Juga