Ali Mazi Luncurkan Program Sejuta Masker

Siswanto Azis, telisik indonesia
Kamis, 10 September 2020
0 dilihat
Ali Mazi Luncurkan Program Sejuta Masker
Gubernur Sultra saat melepas rombongan pembawa masker. Foto: Siswanto Azis/Telisik

" Atas nama pemerintah Sultra saya mengimbau pada seluruh elemen masyarakat untuk turut lebih aktif dan produktif, menjaga protokol kesehatan guna menyukseskan agenda Pilkada 2020. "

KENDARI, TELISIK.ID - Program sejuta masker hari ini diluncurkan oleh Gubernur Sultra, Ali Mazi di Posko Satgas Percepatan dan Penanganan COVID-19, pada Kamis (10/9/2020).

Selain Ali Mazi, kegiatan tersebut juga dihadiri Ketua DPRD Sultra, Abdurrahman Shaleh bersama unsur Forkopimda, KPU dan Bawaslu Sultra serta lembaga vertikal lingkup Pemprov.

Dalam sambutannya, Ali Mazi mengatakan, peningkatan kasus positif dan angka kematian akibat terpapar COVID-19 di Sultra menandakan bahwa pandemi belum berakhir.

"Atas nama pemerintah Sultra saya mengimbau pada seluruh elemen masyarakat untuk turut lebih aktif dan produktif, menjaga protokol kesehatan guna menyukseskan agenda Pilkada 2020," terangnya.

Menurutnya, saat ini pemerintah telah merancang dengan sebaik-baiknya agar Pilkada dapat tetap berjalan sesuai mekanisme, aman, tertib dan demokratis, dengan mengedepankan protokol kesehatan guna menjaga keselamatan semua pihak.

Baca juga: Sultra Masuk Posisi Ketiga Tingkat Hunian RS COVID-19 Tertinggi, Dinkes: Sudah Bagus

"Keselamatan termasuk ke pada mereka yang terlibat langsung, mulai dari unsur penyelenggara, aparat keamanan, Paslon bersama tim sukses dan tentunya seluruh masyarakat," ungkapnya

Menurut Ali Mazi, gerakan sejuta masker adalah bagian dari visi pemerintah melalui Sultra produktif dan juga merupakan bentuk dukungan nyata dari pemerintah agar penyelenggaraan Pilkada dapat berjalan sesuai mekanisme dan protokol kesehatan.

Secara khusus, Ali Mazi mengingatkan, jika suasana aman dan kondusif merupakan syarat utama suksesnya penyelenggaraan Pilkada. Maka menurutnya, dibutukan sikap bijak semua elemen.

"Aman dalam konteks ini, termasuk aman dari penyebaran wabah COVID-19," tutupnya.

Reporter: Siswanto Azis

Editor: Kardin

TAG:
Baca Juga