Amalan dan Doa Agar Segera Dipertemukan dengan Jodoh

Haerani Hambali, telisik indonesia
Jumat, 17 September 2021
0 dilihat
Amalan dan Doa Agar Segera Dipertemukan dengan Jodoh
Agar jodoh didekatkan oleh Allah, ada amalan dan doa yang bisa diamalkan, sesuai tuntunan Al-Qur'an dan sunnah Rasulullah SAW. Foto: Repro moeslimlifestyle.com

" Setiap kita menginginkan jodoh yang saleh atau saleha, yang kemudian menjadi pasangan hingga di surga. "

KENDARI, TELISIK.ID - Jodoh atau pasangan hidup adalah salah satu rahasia Allah. Setiap kita menginginkan jodoh yang saleh atau saleha, yang kemudian menjadi pasangan hingga di surga.

Dikutip dari idntimes, agar bisa segera mendapatkan jodoh terbaik, kita harus melakukan berbagai amalan yang sesuai dengan syariat Islam, yaitu:

1. Salat Tahajud di Sepertiga Malam

Salat tahajud adalah amalan baik yang bisa kamu lakukan. Karena waktu sepertiga malam juga merupakan momen yang penuh berkah dan tepat untuk berdoa. Sebagaimana tertulis dalam firman Allah dalam Surat As-Sajdah yang berbunyi:

Tataj?f? jun?buhum 'anil-ma??ji'i yad'?na rabbahum khaufaw wa ?ama'aw wa mimm? razaqn?hum yunfiq?n. Fa l? ta'lamu nafsum m? ukhfiya lahum ming qurrati a'yun, jaz?`am bim? k?n? ya'mal?n

Artinya:

“Lambung mereka jauh dari tempat tidurnya dan mereka selalu berdoa kepada Rabb-nya dengan penuh rasa takut dan harap, serta mereka menafkahkan apa-apa rezeki yang Kami berikan. Tak seorang pun mengetahui berbagai nikmat yang menanti, yang indah dipandang sebagai balasan bagi mereka, atas apa yang mereka kerjakan.” [As-Sajdah/32: 16-17].

2. Lakukan Salat Hajat

Selanjutnya adalah mengerjakan salat hajat. Salat sunnah ini cocok bagi orang-orang yang memiliki hajat atau keinginan tertentu. Apabila kamu melaksanakannya dengan khusyuk dan tulus, dipercaya Allah mengabulkan permintaanmu.

3. Jagalah Wudu dan Perbaiki Salat Lima Waktu

Ada banyak manfaat dalam wudu. Salah satunya adalah membuat wajah terlihat lebih bersih dan enak dipandang.

Selain itu, sangat penting bagi umat muslim untuk menjaga kewajibannya dalam melaksanakan salat wajib lima waktu. Jadi, jangan sampai melewatkan waktu salat, ya!

4. Puasa Sunnah

Amalan selanjutnya yang bisa kamu lakukan adalah mendekatkan diri kepada Allah melalui pelaksanaan puasa sunnah. Ibadah ini bisa mengikis sifat-sifat burukmu dan membuatmu dimudahkan segala urusannya.

5. Berserah Diri, Tawakal dan Perbaiki Kualitas Diri

Setelah melakukan amalan di atas, hal yang bisa kamu lakukan adalah berserah diri dan tawakal. Persoalan hidup, mati, dan jodoh adalah sesuatu yang di luar kuasa manusia. Berserah diri adalah bentuk kerendahan hatimu sebagai makhluk hidup.

Namun, walau pepatah mengatakan 'Jodoh gak akan ke mana', bukan lantas kamu gak melakukan usaha apa pun! Kamu harus berusaha memperbaiki kualitas diri karena jodoh adalah cerminan dari diri sendiri!

Sebagaimana yang tertulis dalam surat An-Nur:

“Wanita-wanita yang keji adalah untuk laki-laki yang keji, dan laki-laki yang keji adalah buat wanita-wanita yang keji (pula), dan wanita-wanita yang baik adalah untuk laki-laki yang baik dan laki-laki yang baik adalah untuk wanita-wanita yang baik (pula). Mereka (yang dituduh) itu bersih dari apa yang dituduhkan oleh mereka (yang menuduh itu). Bagi mereka ampunan dan rezeki yang mulia (surga).” (QS. An-Nur: 226).

Baca juga: Karena Keistimewaannya, Salat Sunnah Ini Tetap Dilakukan Rasululllah Meski Sedang Sakit

Baca juga: Ternyata Ini Amalan yang Dapat Menjadi Pembuka Berkah Pintu Rezeki

Selain itu, hal yang bisa kamu lakukan adalah menjaga silaturahmi dengan siapa pun. Karena gak ada yang pernah tahu kan siapa jodoh yang tertulis dalam takdir kita?

Selain ikhtiar di atas, untuk mendapatkan jodoh yang baik harus pula diupayakan dengan banyak memohon dan berdoa. Dalam Al-Quran, ada beberapa ayat yang merujuk pada doa agar mendapatkan jodoh yang diinginkan. Dikutip dari Merdeka.com, berikut ini doa minta jodoh.

Rabbanaa hab lanaa min azwaajinaa wa zurriyyatinaa qurrota a’yun

Artinya: "Ya Tuhan kami, anugerahkanlah kepada kami pasangan dan keturunan dari kalangan kami sebagai penenang hati." (Surat al Furqan: 74).

Doa Minta Jodoh yang Cocok

Bagi yang belum memiliki pasangan, sebaiknya membaca amalan berikut sebanyak-banyaknya:

Rabbbi, innî limâ anzalta ilayya min khairin faqîr

Artinya, "Ya Tuhanku, sungguh aku sangat memerlukan sesuatu kebaikan yang Engkau turunkan kepadaku," (Surat Al-Qashas: 24).

Seperti dikutip dari NU Online, amalan di atas pernah dipanjatkan oleh Nabi Musa AS setelah menolong kedua putri Nabi Syuaib AS. Setelah membaca doa tersebut, Nabi Musa didatangi kedua putri Nabi Syuaib AS. Kemudian, Nabi Syuaib meminta Nabi Musa memilih antara kedua anak gadisnya yang besar atau yang kecil.

Doa minta jodoh yang saleh dan saleha bisa ditemukan dalam Al-Quran surat Al Furqan ayat 74, Allah SWT berfirman mengenai doa agar didekatkan dengan jodoh yang baik dan setia. Berikut ini doa minta jodoh yang bisa diamalkan umat muslim:

"walla??na yaq?l?na rabban? hab lana min azwajina wa ?urriyyatina qurrata a'yuniw waj'alna lil-muttaqina imama."

Artinya: "Dan orang-orang yang berkata, "Ya Tuhan kami, anugerahkan lah kepada kami pasangan kami dan keturunan kami sebagai penyenang hati (kami), dan jadikanlah kami pemimpin bagi orang-orang yang bertakwa."

Doa Minta Jodoh untuk Laki-Laki

Hampir setiap laki-laki menginginkan untuk memiliki istri yang salihah. Berikut ini doa minta jodoh untuk laki-laki yang bisa diamalkan di kehidupan sehari-hari:

"Robbi hablii milladunka zaujatan thoyyibah akhtubuhaa wa atazawwaju biha watakunu shoohibatan lii fiddiini waddunyaa wal aakhiroh."

Artinya: "Ya Robb, berikanlah kepadaku istri yang terbaik dari sisi-Mu, istri yang aku lamar dan nikahi dan istri yang menjadi sahabatku dalam urusan agama, urusan dunia dan akhirat."

Doa Minta Jodoh untuk Wanita

Adapun doa minta jodoh untuk wanita yang bisa diamalkan adalah seperti berikut:

"Robbi hablii milladunka zaujan thoyyiban, wayakuuna shoohiban, lii fiddiini waddunyaa wal aakhiroh."

Artinya: "Ya Rob, berikanlah kepadaku suami yang terbaik dari sisi-Mu, suami yang juga menjadi sahabatku dalam urusan agama, urusan dunia dan akhirat." (C)

Reporter: Haerani Hambali

Editor: Fitrah Nugraha

Artikel Terkait
Baca Juga