Awas, 3 Makanan Ini Bisa Picu Asam Urat Kambuh

Fitrah Nugraha, telisik indonesia
Rabu, 11 Januari 2023
0 dilihat
Awas, 3 Makanan Ini Bisa Picu Asam Urat Kambuh
Sendi yang paling sering terserang asam urat adalah jari tangan, lutut, pergelangan kaki, dan jari kaki. Foto: Repro google.com

" Salah satu panyakit yang seringkali dialami seseorang, baik pria maupun wanita adalah asam urat. Banyak yang bisa memicu asam urat kambuh, di antaranya saat memakan jenis makanan tertentu "

KENDARI, TELISIK.ID - Salah satu panyakit yang seringkali dialami seseorang, baik pria maupun wanita adalah asam urat. Banyak yang bisa memicu asam urat kambuh, di antaranya saat memakan jenis makanan tertentu.

Dikutip dari halodoc.com, penyakit asam urat merupakan kondisi yang dapat menyebabkan gejala nyeri yang tak tertahankan, pembengkakan, serta adanya rasa panas di area persendian.

Semua sendi di tubuh berisiko terkena asam urat, tetapi sendi yang paling sering terserang adalah jari tangan, lutut, pergelangan kaki dan jari kaki. Umumnya, penyakit asam urat dapat lebih mudah menyerang pria, khususnya mereka yang berusia di atas 30 tahun.

Banyak yang bisa memicu asam urat kambuh, di antaranya saat memakan jenis makanan tertentu.

Baca Juga: Trend Masker Organik di Kalangan Remaja

Melansir kompas.com, berikut beberapa makanan penyebab asam urat yang perlu dihindari penderita, berikut di antaranya:

1. Makanan dan minuman tinggi fruktosa

Fruktosa adalah satu-satunya gula tambahan yang dapat meningkatkan kadar asam urat dalam tubuh. Minuman tinggi fruktosa, seperti jus buah, soda, atau minuman ringan manis, terbukti meningkatkan kadar asam urat dalam darah.

2. Daging berlemak dan beberapa makanan laut

Makanan tinggi purin dapat meningkatkan kadar asam urat dalam tubuh, yang pada akhirnya jadi faktor penyebab asam urat kambuh.

Makanan tinggi purin antara lain daging berlemak, jeroan, seperti hati dan ginjal, teri, sarden, kerang, ikan trout, tuna. Perlu diingat, tidak semua makanan tinggi purin dapat meningkatkan kadar asam urat atau memicu asam urat.

Sayuran seperti kacang polong, buncis, lentil, asparagus, bayam, dan jamur termasuk makanan tinggi purin. Tapi, jika dimakan dalam jumlah sedang, tampaknya tidak berpengaruh pada risiko asam urat.

Baca Juga: Waspada, 7 Gejala Stroke Ini Dialami Usia Muda

3. Alkohol

Segala jenis asupan beralkohol seperti bir, anggur, dan minuman keras ternyata juga dapat meningkatkan kadar asam urat dalam darah. Semakin banyak alkohol yang Anda minum, semakin besar risiko serangan asam urat kambuh.

Demi mengurangi risiko serangan penyakit ini, ada baiknya penderita membatasi atau menghindari makanan penyebab asam urat kambuh di atas.

Nah, itulah beberapa jenis makanan yang pantang dikonsumsi karena dapat menyebabkan asam urat kambuh. Semoga bermanfaat. (C)

Penulis: Fitrah Nugraha

Editor: Kardin 

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Artikel Terkait
Baca Juga