Balon Gubernur Sultra ASR Sebut Sudah Berkomunikasi Intens dengan Ridwan Bae

Sigit Purnomo, telisik indonesia
Jumat, 12 Juli 2024
0 dilihat
Balon Gubernur Sultra ASR Sebut Sudah Berkomunikasi Intens dengan Ridwan Bae
ASR sebut telah berkomunikasi secara intens dengan Ridwan Bae untuk maju sebagai Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Tenggara. Foto: Ist

" Setelah mendapatkan rekomendasi dari Gerindra, langkah Andi Sumangerukka (ASR) untuk proses pencalonan Gubernur Sulawesi Tenggara kian dekat "

KENDARI, TELISIK.ID – Setelah mendapatkan rekomendasi dari Gerindra, langkah Andi Sumangerukka (ASR) untuk proses pencalonan Gubernur Sulawesi Tenggara kian dekat.

"Alhamdulillah, tinggal selangkah lagi untuk pentahapan," ucap ASR.

Ia menambahkan, telah melakukan komunikasi dengan semua partai politik yang memiliki potensi, khususnya yang memiliki potensi telah dilakukan.

ASR menambahkan bahwa semua proses diharapkan selesai dalam bulan ini. Selain partai Gerindra, ada partai PPP yang dipastikan akan memberikan rekomendasi.  

"Tunggu saja, ada dua lagi partai yang sedang dalam proses komunikasi," ujarnya.

Baca Juga: Bacagub Bahtiar Masih Intens Komunikasi dengan Parpol di Jakarta

Saat ditanya mengenai calon wakil yang akan mendampingi, ASR menyebut bahwa selain Ridwan Bae, ia juga menjalin komunikasi dengan beberapa kandidat lain.

Namun lanjut ASR, memang selama ini dirinya melakukan komunikasi yang paling intens dengan Ridwan Bae.

"Tapi bukan berarti yang lain tidak. Untuk wakil yang pasti berasal dari wilayah kepulauan," katanya.

Selain itu, yang menarik, nama Ridwan Bae muncul sebagai salah satu kandidat kuat untuk posisi wakil.  Dimana Ridwan Bae adalah tokoh yang sangat dikenal di wilayah Kepulauan, populer, dan memiliki banyak pendukung.  

"InsyaAllah, sabar saja dalam waktu dekat akan jelas, ini berkaitan dengan jodoh politik," pungkasnya.

Sebelumnya, Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) telah resmi merekomendasikan Mayjen TNI (Purn.) Andi Sumangerukka, S.E., M.M. sebagai Bakal Calon Gubernur Provinsi Sulawesi Tenggara periode 2024- 2029.

Rekomendasi ini tertuang dalam Surat Rekomendasi Nomor: 07-1029/Rekom/DPP- GERINDRA/2024 yang ditandatangani oleh Ketua Dewan Pembina/Ketua Umum DPP Gerindra H. Prabowo Subianto dan Sekretaris Jenderal H. Ahmad Muzani.

Dalam surat tersebut, DPP Gerindra menugaskan Andi Sumangerukka untuk melakukan sejumlah langkah strategis, di antaranya:

1. Berkoordinasi dengan pengurus DPD, DPC, PAC, dan Pimpinan Ranting Partai Gerindra di Sulawesi Tenggara untuk menyusun dan melaksanakan kerja pemenangan di wilayah penugasan.

2. Melaksanakan kerja terukur untuk meningkatkan popularitas dan elektabilitas Andi Sumangerukka dan Partai Gerindra.

Baca Juga: DPP Demokrat Resmi Usung Lukman Abunawas dan La Ode Ida Calon Gubernur dan Wagub Sulawesi Tenggara

3. Membangun koalisi partai untuk memenuhi persyaratan minimal 20% kursi DPRD.

4. Mencari pasangan calon wakil gubernur yang dapat menunjang kemenangan.

5. Menaati Manifesto Perjuangan, AD/ART, dan arahan Partai Gerindra.

DPP Gerindra juga menegaskan bahwa jika Andi Sumagerukka tidak dapat memenuhi kelengkapan partai koalisi dan pasangan calon dalam batas waktu yang ditentukan, maka DPP Gerindra akan mengevaluasi penugasan ini.

Saat menerima surat rekomendasi tersebut, Andi Sumangerukka didampingi oleh Ketua DPD Gerindra Sulawesi Tenggara, Andi Ady Aksar. (B)

Penulis: Sigit Purnomo

Editor: Fitrah Nugraha

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Artikel Terkait
Baca Juga