Baru Saja Divonis Positif COVID-19, Warga Kota Kendari Meninggal Dunia

Musdar, telisik indonesia
Rabu, 08 Juli 2020
0 dilihat
Baru Saja Divonis Positif COVID-19, Warga Kota Kendari Meninggal Dunia
Tenaga Medis. Foto: repro Suara JATENG

" Pasien ini sebelumnya ada keluhan sakit uluhati dan demam. "

KENDARI, TELISIK.ID - Satu orang warga Kecamatan Kadia Kota Kendari yang baru terkonfirmasi positif COVID-19 dinyatakan meninggal dunia.

Jubir satgas penanganan COVID-19 Kota Kendari, dr Alghazali Amirullah mengungkapkan, pasien tersebut berjenis kelamin perempuan berusia 50 tahun, menghembuskan nafas terakhirnya di RSUD Kota Kendari.

"Pasien masuk tadi malam, selasa (7/7/2020) 23.00 Wita dan siang tadi sekitar pukul 14.00 Wita dinyatakan meninggal," terang dr Alghazali, Rabu (8/7/2020).

Alghazali menjelaskan, selain divonis positif COVID-19, pasien tersebut sebelumnya sudah memiliki penyakit Komorbid atau penyakit penyerta.

"Pasien ini sebelumnya ada keluhan sakit uluhati dan demam," tambahnya.

Baca juga: Bertambah Tujuh, Positif COVID-19 di Sultra 494 Kasus

Dengan tambahan satu pasien, total pasien COVID-19 yang dinyatakan meninggal dunia, menjadi empat orang.

Sementara itu, untuk pasien positif COVID-19 yang masih dalam perawatan berjumlah 28 orang, tiga di antaranya pasien baru yang masuk bersamaan dengan yang meninggal dunia.

Secara keseluruhan sampai dengan saat ini, pasien COVID-19 di Kota Kendari berjumlah 98 orang, 66 orang sembuh, 28 dirawat dan empat orang meninggal dunia.

"Kita tetap meminta masyarakat untuk meningkatkan kepedulian dan kewaspadaan. Jangan tertular dan jangan menulari, serta tetap melaksanakan himbauan pemerintah," tutup Alghazali.

Reporter: Musdar

Editor: Kardin

Baca Juga