Di Tengah Pandemi COVID-19, Bank Sultra Mampu Menunjukkan Kinerja yang Baik
Andi Irna Fitriani, telisik indonesia
Senin, 27 Desember 2021
0 dilihat
Direktur utama Bank Sultra, Abdul Latif (jaket merah) dalam kegiatan Media Mateship's Bank Sultra 2021. Foto: Andi Irna Fitriani/Telisik
" Di tengah ujian pandemi COVID-19 sepanjang tahun 2021, Bank Sultra mampu mencatatkan capaian kinerja yang baik "
KENDARI, TELISIK.ID - Di tengah ujian pandemi COVID-19 sepanjang tahun 2021, Bank Sultra mampu mencatatkan capaian kinerja yang baik.
Hal tersebut disampaikan Direktur utama Bank Sultra, Abdul Latif, saat mengikuti kegiatan Media Mateship's Bank Sultra, Senin (27/12/21).
Abdul Latif mengatakan, capaian kinerja Triwulan III atau September tahun 2021 antara lain, Laba bersih Bersih Bank Sultra mencapai Rp 214.259 Juta, tumbuh sebesar Rp 4.689 Juta (2,19%) dibandingkan TW III tahun 2020 yang mencapai Rp 218.948 Juta.
Kemudian, aset Bank Sultra posisi September 2021 baru mencapai Rp 10.213 Juta, namun tetap optimis di akhir Desember 2021 nanti target sebesar Rp 10.500 Juta hingga Rp 11 triliun dapat dicapai.
Dana pihak ketiga per September 2021 mencapai Rp 7.907.229 Juta. Secara komposisi di tahun 2021, Bank Sultra berhasil menekan biaya bunga dengan mengurangi dana-dana mahal dan mengejar pertumbuhan dana murah.
Pertumbuhan positif juga terjadi pada sektor kredit yang merupakan ujung tombak utama perseroan dalam mendongkrak pendapatan. Sektor kredit tumbuh sebesar 5,94% atau sebesar Rp 7,3 triliun meningkat dibandingkan dengan posisi Desember 2020 sebesar Rp.7 triliun. Kredit Multiguna, Investasi, dan Modal Kerja menjadi penopang pertumbuhan kredit.
Baca Juga: The Park Kendari Buka 3.000 Loker untuk 4 Posisi, Ini Link Pendaftarannya
Performa NPL Bank Sultra per September 2021 sebesar 1,27 persen masih dalam kategori sehat dan berada di bawah ketentuan Regulator yang setinggi-tingginya adalah 5 persen.
"Sampai dengan TW III 2021 Modal Inti kami mencapai Rp 1,3 miliar," kata Dirut Bank Sultra.
Hal tersebut masih meninggalkan PR bagi Bank Sultra untuk mengejar aspek permodalan sebagaimana yang diamanahkan oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) sesuai Peraturan Otoritas Jasa Keuangan (POJK) Nomor 12/POJK.03/2020 tanggal 16 Maret 2020 tentang Konsolidasi Bank Umum.
"Dengan modal yang kuat tentu dapat memberikan ruang ekspansi kredit sekaligus mengantisipasi setiap ancaman risiko yang dihadapi bank," ujarnya.
Dari sisi pengembangan layanan ditahun 2021, untuk mendorong penghimpunan dana murah dari masyarakat khususnya tabungan, setelah mendapatkan izin Regulator, Bank Sultra akan mengadakan Launching Mobile Banking dan peningkatan fungsi kartu ATM Bank Sultra menjadi kartu Debit.
Hal itu merupakan salah satu penerapan stretegi agar bisnis tetap ekspansif demi mengakselerasi target-target, serta menjaga ritme usaha agar terus berkontribusi terhadap perekonomian regional maupun nasional.
Baca Juga: Unik, Bakso Bahan Lobster dan Kepiting Ada di Kendari
Kinerja positif Bank Sultra sepanjang tahun 2021 ini dibuktikan pula dengan berbagai apresiasi dan penghargaan. Tercatat hingga November 2021, Bank Sultra telah mendapatkan berbagai penghaargaan.
Tahun 2022, Bank Sultra berkomitmen untuk terus melakukan berbagai inovasi teknologi. Sesuai dengan kapasitas sebagai lembaga jasa keuangan.
Semangat untuk terus bertransformasi dan berinovasi menjadi motivasi Bank Sultra agar terus berkontribusi menghadirkan kemajuan di wilayah Sultra.
"Kami yakin inovasi dan kolaborasi merupakan kunci dalam memenangkan persaingan ke depan," tutupnya. (C-Adv)
Reporter: Andi Irna Fitriani
Editor: Fitrah Nugraha