Empat Kecamatan di Buteng Terkena Dampak Cuaca Ekstrem

Mutarfin, telisik indonesia
Rabu, 02 Maret 2022
0 dilihat
Empat Kecamatan di Buteng Terkena Dampak Cuaca Ekstrem
Kerusakan talud akibat hantaman ombak dan rumah warga yang terendam. Foto: Mutarfin/Telisik

" Kerusakannya bervariasi ada yang berupa rumah yang tergenang banjir serta jembatan dan talud yang ambruk "

BUTON TENGAH, TELISIK.ID - Dampak yang ditimbulkan dari cuaca ekstrem yang terjadi di Buton Tengah mengakibatkan beberapa fasilitas umum di empat kecamatan mengalami kerusakan.

Hal itu diungkapkan Sekertaris Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Buteng, Moh Asman Bahara. Ia mengatakan, telah terjadi banjir akibat hempasan ombak dan angin kencang disertai hujan deras.

"Ada empat kecamatan yang terdampak langsung seperti Kelurahan Talaga Kecamatan Talaga, Desa Gumanano Kecamatan Mawasangka, Desa Madongka Kecamatan Lakudo, Desa Lakapera Kecamatan Gu," ungkapnya, Rabu (2/3/2022).

Ia menambahkan, dari berapa kecamatan yang terdampak langsung akibat cuaca ekstrem, kerusakannya bervariasi ada yang berupa rumah yang tergenang banjir serta jembatan dan talud yang ambruk.

Selain itu, meluapnya kali karena hujan deras mengakibatkan jalan provinsi Wakuru menuju ke Lombe terendam serta 50 unit rumah warga terendam dengan ketinggian air 50 cm -120 cm.

Baca Juga: Dituding Serobot Lahan Warga Konkep, PT GKP Beber Fakta

Untuk di Kelurahan Talaga, Kecamatan Talaga, jembatan ambruk dan rusak, juga talud sepanjang kurang lebih 200 meter.

Sedangkan di Kecamatan Mawasangka Desa Gumanano, cuaca ekstrem ini mengakibatkan 200 KK rumah warga terendam banjir rob. Dan di Kecamatan Lakudo, Desa Madongka, kerusakan yang terjadi berupa ambruk dan rusaknya talud serta pasar rakyat.

Baca Juga: Speed Boat di Wakatobi Terbakar Saat Isi BBM, 1 Orang Alami Luka Bakar

Moh Asman Bahara menyampaikan  bahwa berdasarkan informasi dari BMKG, kondisi cuaca ekstrem diprediksi akan berlangsung hingga beberapa hari ke depan di beberapa wilayah di Sultra, tak terkecuali Buteng. (C)

Reporter: Mutarfin

Editor: Haerani Hambali

Baca Juga