Gelar Pengobatan Gratis dan Pelantikan BPD KKSS di Muna, ASR Tegaskan Tak Berkait Pilgub

Sunaryo, telisik indonesia
Jumat, 22 September 2023
0 dilihat
Gelar Pengobatan Gratis dan Pelantikan BPD KKSS di Muna, ASR Tegaskan Tak Berkait Pilgub
Ketua BPW KKSS Sulawesi Tenggara, Mayjen TNI (Purn) Andi Sumangerukka saat membuka kegiatan sosial. Foto: Sunaryo/Telisik

" Bakal calon Gubernur (Bacagub) Sulawesi Tenggara, Mayjen TNI (Purn) Andi Sumangerukka, melakukan road show di Kabupaten Muna "

MUNA, TELISIK.ID - Bakal calon Gubernur (Bacagub) Sulawesi Tenggara, Mayjen TNI (Purn) Andi Sumangerukka, melakukan road show di Kabupaten Muna.

Sudah dua hari pria yang karib disapa ASR itu berada di bumi Sowite dengan agenda begitu padat. Ketua DPW PPP Sulawesi Tenggara itu mengawali agendanya dengan melantik 22 PAC PPP Muna.

Kemudian, sebagai Ketua Badan Pengurus Wilayah (BPW) Kerukunan Keluarga Sulawesi Selatan (KKSS), ia menggelar pengobatan gratis, sunatan massal, pelantikan majelis taklim dan Badan Pengurus Daerah (BPD) KKSS.

Baca Juga: DPRD Terima Rancangan Perubahan APBD, Wabup Muna Wajibkan Kepala OPD Ikut Pembahasan

Mantan Pangdam XIV Hasanuddin itu menegaskan, kegiatannya di bumi Sowite tidak berkaitan dengan suksesi pilgub. Katanya, kegiatan yang dilakukan sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat sekaligus untuk melengkapi komposisi kepengurusan KKSS.

"Tidak ada hubungannya dengan suksesi pilgub. Kegiatan ini sudah terjadwal, hanya waktu pelaksanaannya tertunda," tegas ASR, Jumat (22/9/2023).

Bicara pilgub, menurutnya tersendiri. Saat ini, ia hanya ingin membantu masyarakat melalui kegiatan-kegiatan sosial.

Baca Juga: Video: Kaesang Gabung PSI, Jokowi: Sudah Minta Doa Restu

Sementara itu, Sekum BPW KKSS Sulawesi Tenggara, Sofyan menerangkan, kegiatan sosial yang dilakukan itu bekerja sama dengan BPD KKSS Muna, Dinas Kesehatan dan RSUD dr H LM Baharuddin. Kegiatannya berupa, pemeriksaan kesehatan, pengobatan dan sunatan massal dengan jumlah 200 orang.

"Kegiataanya kita rangkaikan dengan pelantikan majelis taklim dan BPD Konawe Selatan, Buton, Buton Selatan, Baubau serta Buton Tengah," tandasnya. (B)

Penulis: Sunaryo

Editor: Kardin 

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Artikel Terkait
Baca Juga