Halaman Belakang Rumah Jadi Saksi Bisu Perjalanan Karir Apriyani Rahayu

Muhamad Surya Putra, telisik indonesia
Selasa, 03 Agustus 2021
0 dilihat
Halaman Belakang Rumah Jadi Saksi Bisu Perjalanan Karir Apriyani Rahayu
Ayah Apriani, Amirudin SP menunjukkan halaman belakang rumah yang dulunya jadi lapangan pertama Apriani Rahayu bermain bulutangkis. Foto: Muh. Surya Putra/Telisik

" Ayah Apriyani, Amirudin SP bercerita, halaman di belakang rumahnya dijadikan lapangan bulutangkis pertama Apriani bermain "

KONAWE, TELISIK.ID - Di balik kesuksesan Apriani Rahayu sebagai atlet bulutangkis asal Kelurahan Lawulo, Kecamatan Anggaberi, Kabupaten Konawe, Sultra, tersirat saksi bisu perjuangan karirnya.

Adalah halaman belakang rumah dari Apriyani Rahayu yang dulunya dijadikan tempat latihan bulutangkis pertama kalinya Apriyani kecil.

Ayah Apriyani, Amirudin SP bercerita, halaman di belakang rumahnya dijadikan lapangan bulutangkis pertama Apriani bermain.

Menurutnya, Apriani kecil saat itu sering kali menangis jika tak diizinkan bermain bulu tangkis.

"Waktu umur tiga tahun itu, saya buatkan lapangan di belakang pekarangan rumah. Bermain bersama saudaranya," tandasnya.

Baca Juga: Ayah Apriyani: Lukman Abunawas Berjasa Dalam Karir Anak Saya

Baca Juga: Ayah Apriyani Dapat Rp 100 Juta dari Tina Nur Alam

Ia menambahkan, ia melihat bakat Apriani sejak dini dan sudah berpotensi menjadi pemain hebat nantinya.

Untuk itu, dia selalu mengantar Apriani berlatih di gedung SKB Unaaha.

"Dia suka menangis kalau tidak diantar latihan di SKB Unaaha," ungkapnya.

Berawal dari bermain di belakang halaman rumah, kini ia telah keliling dunia bermain bulutangkis di berbagai ajang bergengsi.

Keberhasilan saat ini, tak lepas dari usaha dan kerja keras Apriyani dalam meningkatkan kualitas bermainnya. (C)

Reporter: Muh. Surya Putra

Editor: Fitrah Nugraha

Baca Juga