Ini Kondisi Rumah Mewah Eks Wali Kota Kendari Sulkarnain Pasca Ditahan, Tetangga Ngomong Begini
Adinda Septia Putri, telisik indonesia
Senin, 28 Agustus 2023
0 dilihat
Rumah pribadi Sulkarnain Kadir terlihat sepi usai penahanannya di Rutan Kelas IIA Kendari. Foto: Adinda Septia Putri/Telisik
" Kondisi kediaman Mantan Wali Kota Kendari, Sulkarnain Kadir sepi usai dirinya ditahan atas kasus dugaan suap perizinan Alfamidi sejak Rabu "
KENDARI, TELISIK.ID - Kondisi kediaman Mantan Wali Kota Kendari, Sulkarnain Kadir sepi usai dirinya ditahan atas kasus dugaan suap perizinan Alfamidi sejak Rabu, (23/8/2023) lalu.
Telisik.id coba mendatangi kediaman mantan orang nomor satu di Kota Kendari itu yang berada di daerah Anduonohu, Kecamatan Poasia, Kota Kendari, Senin (28/8/2023).
Rumah mewah bercat putih itu tampak sepi dan tak terliha ada aktivitas, meski pagar pintu sampingnya sedikit terbuka. Di gerbang pintu utama, hanya ada mobil Pajero putih yang biasa digunakan Sulkarnain saat bertugas menjadi wali kota dulu, terparkir di depan.
Baca Juga: Perjalanan Kasus Eks Wali Kota Kendari Sulkarnain Kadir, Dari Pemeriksaan hingga Masuk Rutan
Salah seorang tetangga sekitar mengatakan, rumah tersebut memang sepi akhir-akhir ini sejak kasus Sulkarnain mencuat. Sebelum berkasus, Sulkarnain maupun keluarganya juga jarang terlihat dan bersosialisasi dengan tetangga sekitar.
Biasanya, hanya karyawan-karyawan dalam rumah tersebut yang terlihat keluar masuk untuk sekedar membeli makanan di warung terdekat.
Sementara itu Sulkarnain resmi ditahan di Rutan Kelas IIA Kendari setelah menjalani pemeriksaan sebagai tersangka di Kejaksaan Tinggi Sulawesi Tenggara, Rabu (23/8/2023).
Baca Juga: Begini Kondisi Kamar Mantan Wali Kota Sulkarnain di Rutan Kendari, Mengaku Masih Bisa Tidur Nyenyak
Kehidupan Sulkarnain di Rutan sangat berbeda dengan rumah mewahnya. Ia harus berbagi kamar sempit berukuran 2×4 meter bersama 3 penghuni Rutan lain.
Sempat ditemui beberapa waktu lalu, Sulkarnain mengatakan, dirinya biasa saja dan baik-baik saja menjalani roda kehidupannya yang berputar drastis tersebut. (B)
Penulis: Adinda Septia Putri
Editor: Kardin
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS