Intip Link Live Streaming Indonesia Vs Thailand di Final SEA Games 2023
Nur Khumairah Sholeha Hasan, telisik indonesia
Selasa, 16 Mei 2023
0 dilihat
Indonesia akan bertandung melawan Thailand di laga Final SEA Games 2023 di National Olympic Stadium. Foto: Detik.com
" Hari ini, timnas Indonesia bakal melawan Thailand di babak final sepak bola SEA Games 2023, Selasa (16/5/2023) "
KENDARI, TELISIK.ID - Hari ini, timnas Indonesia bakal melawan Thailand di babak final sepak bola SEA Games 2023, Selasa (16/5/2023).
Melansir Tribunnews.com, jadwal tayang siaran langsung dan live streaming timnas U22 Vs Thailand di RCTI dan TV online RCTI plus laga final sepak bola SEA Games 2023 hari ini adalah pukul 19.30 WIB.
Live streaming bola timnas U22 Vs Thailand sepak bola SEA Games 2023 bisa ditonton gratis lewat tv online RCTI plus yang tautannya juga kami sediakan di berita ini.
Baca Juga: Intip Jadwal Live Final Sepak Bola Indonesia Vs Thailand SEA Games 2023
Laga timnas U-22 Indonesia lawan Thailand direncanakan bakal berlangsung di Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamboja.
Indonesia sudah puasa emas di SEA Games selama 32 tahun. Terakhir tim Merah-Putih membawa pulang emas SEA Games pada 1991, saat berlaga di Manila.
Melansir Detik.com, tim final SEA Games, Indonesia sudah tiga kali berhadapan dengan Thailand. Hasilnya, Indonesia sekali menang dan dua kali tumbang.
Indonesia menang atas Thailand saat terakhir kali membawa pulang emas SEA Games pada 1991. Dalam laga di Rizal Memorial Stadium, Indonesia menaklukkan Thailand sampai adu tendangan penalti.
Bersama Indra Sjafri, Indonesia pernah menaklukkan Timnas Thailand U-22 di final Piala AFF U-22 2019. Indonesia menang 2-1 atas Thailand dalam pertandingan yang juga berlangsung di National Olympic Stadium.
Baca Juga: Perolehan Medali Sementara SEA Games 2023, Indonesia Geser Tuan Rumah
Jadwal final SEA Games 2023 cabor sepak bola:
Indonesia vs Thailand
Selasa (16/5/2023)
Pukul 19.00 WIB
Olympic Stadium, Phnom Penh
Live RCTI+ dan RCTI (https://m.rctiplus.com/tv/rcti). (C)
Penulis: Nur Khumairah Sholeha Hasan
Editor: Kardin
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS