Bersinergi dengan Pemda Konawe, Polres Canangkan Kampung Tangguh Anti Narkoba

Muhamad Surya Putra, telisik indonesia
Kamis, 08 Juli 2021
0 dilihat
Bersinergi dengan Pemda Konawe, Polres Canangkan Kampung Tangguh Anti Narkoba
Bersama stakeholder dalam pemberantasan narkoba di Kabupaten Konawe. Foto: Muh. Surya Putra/Telisik

" Dalam upaya memerangi peredaran dan penyalahgunaan narkoba di Kabupaten Konawe yang sudah menjamur, Kepolisian Resort (Polres) Konawe membentuk kampung tangguh anti narkoba. "

KONAWE, TELISIK.ID - Dalam upaya memerangi peredaran dan penyalahgunaan narkoba di Kabupaten Konawe yang sudah menjamur, Kepolisian Resort (Polres) Konawe membentuk kampung tangguh anti narkoba.

Kelurahan Tuoy, Kecamatan Unaaha, Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara (Sultra), dipilih sebagai kampung tangguh anti narkoba.

Kapolres Konawe AKBP Wasis Santoso, S.IK mengatakan, peredaran dan pemakaian narkoba sudah bukan hal yang asing lagi di masyarakat.

Untuk itu, perlu dibentuk kampung tangguh anti narkoba agar masyarakat dapat terlibat langsung dalam upaya pemberantasan dan memerangi narkoba yang dapat merusak masa depan generasi muda.

 

Penandatanganan komitmen bersama dalam rangka pencegahan, pemberantasan, penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba.Foto: Muh. Surya Putra/Telisik

 

"Melalui pembentukan kampung tangguh anti narkoba ini tentunya kita berharap agar masyarakat tidak terlibat dengan narkoba dan dijauhkan dari bahaya narkoba," pungkasnya.

Ia menambahkan, sesuai instruksi Kapolri, perlu adanya pencanangan kampung tangguh di seluruh Indonesia sehingga generasi muda tidak terlibat dengan narkoba.

 

Sambutan wakil Bupati Konawe, Gusli Topan Sabara dalam acara peresmian kampung tangguh anti narkoba. Foto: Muh. Surya Putra/Telisik

 

"Tujuannya adalah untuk menyelamatkan masyarakat kita agar tidak ada lagi yang dirusak dengan narkoba," ungkap AKBP Wasis Santoso.

Sementara itu, di tempat yang sama, Wakil Bupati Konawe Gusli Topan Sabara, dalam sambutannya mengatakan, pembentukan kampung tangguh anti narkoba ini merupakan bentuk sinergi antara kepolisian dan seluruh stakeholder dalam pemberantasan Narkoba di masyarakat.

Baca juga: Kualitas Air di Sumber Air Te'e Luo Setiap Tahun Menurun

Baca juga: Tak Ada PCR, Penumpang Bandara Betoambari Baubau Wajib Swab Antigen

Gusli Topan Sabara menyebut, nantinya semua kampung bisa menjadi kampung anti narkoba.

"Kita harap semua kelurahan bisa jadi kampung tangguh anti narkoba," ungkapnya.

Menurutnya, bukan hanya tugas dari kepolisian tapi juga menjadi tanggung jawab dari semua elemen masyarakat. Terlebih untuk kelurahan yang sudah dicanangkan menjadi kampung tangguh anti narkoba.

"Setiap rumah-rumah, keluarga yang ada di Kelurahan Tuoy ini harus memahami bahaya narkoba," cetus Gusli.

Sementara itu, Kasat Res Narkoba Iptu Andi Musakkir Musni menyebut, Kelurahan Tuoy ini sebagai percontohan dalam membentuk kampung tangguh anti narkoba lainnya.

Ia berharap agar masyarakat dapat membantu kepolisian dalam memerangi pemakaian dan peredaran narkoba.

Lanjutnya, nantinya akan ada strukturnya, dibuatkan posko yang melibatkan aparat Pemerintah Kelurahan serta masyarakat setempat.

"Kita berharap, pembentukan kampung tangguh anti narkoba ini dapat memutus habis peredaran narkoba di Konawe," tandasnya.

Kegiatan ini dihadiri Kapolres Konawe, Wakil Bupati Konawe, Sekda Konawe, Kepala Kesbangpol Konawe, Kasat Resnarkoba Polres Konawe, perwakilan Pengadilan Negeri Unaaha, perwakilan Kejari Konawe, Camat Unaaha, para lurah se-Kecamatan Unaaha, tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda, tokoh wanita dan masyarakat Kelurahan Tuoy. (A-Adv)

Reporter: Muh. Surya Putra

Editor: Haerani Hambali

Artikel Terkait
Baca Juga