Kepala SMAN 9 Kendari Tekankan Disiplin dan Tepat Waktu pada Siswa
Aldin, telisik indonesia
Senin, 26 Januari 2026
0 dilihat
Kepala SMAN 9 Kendari bertindak sebagai pembina upacara bersama para guru saat mengikuti upacara bendera. Foto: Aldin/Telisik
" Kepala SMAN 9 Kendari tekankan disiplin dan ketepatan waktu proses belajar siswa saat pelaksanaan upacara bendera "

KENDARI, TELISIK.ID - Kepala SMAN 9 Kendari tekankan disiplin dan ketepatan waktu proses belajar siswa saat pelaksanaan upacara bendera, Senin (26/1/2026).
Pelaksanaan upacara bendera yang rutin dilakukan setiap Senin diikuti seluruh siswa, guru dan tenaga kependidikan SMAN 9 kendari yang terletak di Jalan P. Diponegoro, Kelurahan Punggaloba, Kecamatan Kendari Barat.
Kepala SMAN 9 Kendari yang bertindak sebagai pembina upacara, Dr. Aslan, S.Pd., M.Pd mengatakan, belakangan ini ia mengamati di ruangan kelas para guru belum menerapkan kedisiplinan dalam proses belajar mengajar.
Baca Juga: Pemkab Muna Gerak Cepat Antisipasi Gagal Panen Ratusan Hektare Sawah di Desa Labulu-bulu
"Tapi yang jadi masalah, anak-anaku sendiri yang belum menyadari bahwa ketika berada di ruang sekolah tugas anda hanya belajar, belajar dan belajar," kata Aslan.
Masih banyak siswa yang belum menyadari ketika pembelajaran PJOK wajib menggunakan pakaian olahraga, ada praktik ataupun tidak ada, pakaian olahraga harus dibawa.
"Saya harap kepada bapak/ibu guru yang bertugas, ketika siswa berada di lingkungan sekolah tidak diperbolehkan kembali ke rumah dengan alasan ada sesuatu yang di lupa, demi keselamatan dan keamanan siswa itu sendiri," tegas Aslan.
Baca Juga: Warga Baubau Keluhkan Kenaikan Harga Kacang Tanah
Ia juga menekankan kepada siswa kelas 12 untuk memahami orientasi ke depan setelah tamat, untuk memastikan tidak hanya ikut-ikutan masuk di perguruan tinggi atau tes kepolisian karena faktor teman.
"Sedangkan anda tidak berkompeten di bidang itu. Saya harap anak-anaku, nantinya betul-betul memaknai sebelum menentukan sebuah pilihan," tutup Aslan. (C)
Penulis: Aldin
Editor: Kardin
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS