Pj Bupati Muna Barat Tak Ingin Penjemputan Ramai

Sunaryo, telisik indonesia
Minggu, 29 Mei 2022
0 dilihat
Pj Bupati Muna Barat Tak Ingin Penjemputan Ramai
Kabag Protokoler dan Komunikasi Pimpinan Pemkab Muna Barat, Fajar Fariki bersama Pj Bupati Mubar, Bahri. Foto: Ist.

" Untuk penjemputan, Pj bupati tidak inginkan ada euforia yang berlebihan. Pj tidak ingin ada keramaian "

MUNA, TELISIK.ID - Pj Bupati Muna Barat, Bahri, rencananya hari ini, Minggu (29/5/2022) akan tiba di Bumi Laworo.

Direktur Perencanaan Keuangan Daerah Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) itu star dari Kota Baubau lewat jalur darat (Wamengkoli), usai mengikuti penutupan pameran HUT Sultra.

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Muna Barat telah mempersiapkan penjemputan. Berdasarkan hasil rapat, para kepala organisasi perangkat daerah (OPD) akan menunggu Pj bupati di pintu gerbang perbatasan Muna Barat-Muna (Desa Lindo, Kecamatan Wadaga-Desa Karo, Kecamatan Kontukowuna).

Kabag Protokoler dan Komunikasi Pimpinan Pemkab Muna Barat, Muhamad Fajar Fariki menerangkan, untuk penjemputan, Pj bupati tidak inginkan ada euforia yang berlebihan. Pj tidak ingin ada keramaian.  

"Sesuai arahan Gubernur Ali Mazi, Pak Pj tidak inginkan penjemputan yang ramai untuk menjaga psikologis orang," kata Fajar.

Baca Juga: Tak Punya Rujab, Pj Bupati Muna Barat Pilih Tinggal di Rumah Keluarga

Pj bupati, lanjut Fajar, akan singgah ziarah di makam keluarganya di Desa Lindo. Kemudian, akan singgah di masjid yang terletak di Benteng Tiworo.

Baca Juga: Dipakai Jualan, Becak Bermotor Ibu Ini Malah Dicuri

"Pj akan singgah istirahat di rumah kerabatnya di Kelurahan Waumere, Kecamatan Tikep. Kemungkinan, akan ada silahturahmi bersama OPD dan masyarakat," ujarnya.

Sementara itu, Kapolres Muna, AKBP Mulkaifin mengatakan, pihaknya telah stand by melakukan pengamanan. Jumlah personel yang diterjunkan sekitar 30 orang yang didukung personel polsek-polsek.

"Anggota sudah stand by," kata Mulkaifin. (B)

Penulis: Sunaryo

Editor: Haerani Hambali

Baca Juga