Kesadaran Warga Buang Sampah Sesuai Jadwal Masih Kurang

Fitrah Nugraha, telisik indonesia
Kamis, 03 Juni 2021
0 dilihat
Kesadaran Warga Buang Sampah Sesuai Jadwal Masih Kurang
Sampah berhamburan di sekitar bak sampah atau TPS. Foto: Fitrah Nugraha/Telisik

" Menurut Zulkarnaim, kesadaran masyarakat untuk membuang sampah sesuai jadwal memang masih kurang, sehingga diperlukan sosialisasi "

KENDARI, TELISIK.ID - Pemerintah tingkat kecamatan dan kelurahan diharapkan dapat terus mensosialisasikan kepada warga, agar membuang sampah sesuai jadwal dan tidak sembarangan.

Hal tersebut disampaikan Kepala Bidang (Kabid) Persampahan dan Pengelolaan Limbah B3 Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) Kendari, Zulkarnaim. 

Menurut Zulkarnaim, kesadaran masyarakat untuk membuang sampah sesuai jadwal memang masih kurang, sehingga diperlukan sosialisasi. Sedangkan yang paling dekat dengan warga adalah pemerintah tingkat kecamatan dan kelurahan.

Baca Juga: Petugas Pengangkut Sampah Tak Perlu Risau, DLHK Upayakan Kenaikan Gaji 2022

"Kita harap kelurahan dan kecamatan sosialisasikan agar tidak buang sampah sembarang dan tepat waktu," katanya kepada Telisik.id, Rabu (2/6/2021).

Dimana, tambah dia, jadwal membuang sampah ini sudah diatur sesuai dengan Perda No 4 tentang Pengelolaan Sampah.

"Jadwal sesuai Perda itu jam 6 sore sampai jam 5 pagi. Tapi pada kenyataannya masih ada warga yang suka buang sampah suka-sukanya," tambahnya.

Baca Juga: Demi Kota Tidak Kumuh, Petugas Kebersihan Rela Tak Punya Hari Libur

Dengan tertib membuang sampah, lanjut dia, maka itu akan membantu pertugas kebersihan dalam menjalankan tugasnya.

"Kalau ini sudah tertib, maka petugas juga tidak setengah mati kerja. Sudah cukup petugas kita kerjanya dua kali dalam sehari. Kalau Kendari bersih, kita juga yang bisa merasakan merasakannya," pungkasnya. (B-Adv)

Reporter: Fitrah Nugraha

Editor: Haerani Hambali

Baca Juga