Kisah Seorang Hafiz, Pemuda Gaul Agama

Febry Jahra Lestiani, telisik indonesia
Jumat, 31 Maret 2023
0 dilihat
Kisah Seorang Hafiz, Pemuda Gaul Agama
Menjadi seorang hafiz bagi Muhammad Tesar (tengah) tak membatasinya untuk tumbuh kembang seperti generasi milenial lainnya. Foto: Ist.

" Anak remaja saat ini tumbuh dan berkembang di zaman milenial. Berada di lingkungan yang gaul tidak mematahkan semangat seorang hafiz asal Kota Raha, Kabupaten Muna untuk tetap mempelajari ilmu agama "

KENDARI, TELISIK.ID - Anak remaja saat ini tumbuh dan berkembang di zaman milenial. Berada di lingkungan yang gaul tidak mematahkan semangat seorang hafiz asal Kota Raha, Kabupaten Muna untuk tetap mempelajari ilmu agama.

Muhammad Tesar namanya, ia belajar menghafal Al-quran sejak SD hingga di usianya yang ke-17 tahun. Hafalan yang ia raih sampai saat ini yaitu 30 juz. Tak hanya kegiatan akademik dan teknologi, ia juga fokus mempelajari agama.

Tesar merupakan siswa Madrasah Aliyah Al-Ikhlas Raha. Menjadi seorang hafiz tak membuat ia hanya mengurung diri di pesantren. Ia tetap mejalani kesehariannya seperti anak muda pada umumnya.

Baca Juga: Sosok Hugo Samir, Hafiz Al-Qur'an dengan Bakat Luar Biasa di Timnas U-20

Ia mengaku, orang tuanya sangat mendukung apa yang sudah didapatkan, itu juga salah satu kebanggaan orang tuanya.  Motivasinya belajar ilmu agama agar bisa memasukkan kedua orang tua ke dalam surga dan dapat memakaikan mahkota di akhirat kelak dan surga para penghafal Al-quran.

“Harapan saya untuk generasi muda saat ini, mari bersama-sama kita bangkit dan pantang menyerah untuk menjadi anak generasi muda yang baik dan berakhlakul karimah,” jelasnya, Jumat (31/3/2023).

Ia juga menambahkan, lingkungan pergaulan sangat berpengaruh terhadap perkembangannya untuk mempelajari ilmu agama. Sehingga yang ia ciptakan lingkungan pemuda yang gaul agama.

Salah seorang kerabatnya Said Akbar Fathonah (17) mengatakan, ia ikut bersama mempelajari hafalan Al-quran sejak usianya 11 tahun di bangku SMP. Ia danTesar pun sudah beberapa kali mengikuti even agama dan memeperoleh banyak penghargaan.  

Baca Juga: Peserta Terbaik Pemuda Muhammadiyah Muna Hafiz 30 Juz

“Hafalan saya saat ini sebanyak 10 juz mungkin waktu yang cukup lama untuk saya, tapi saya syukuri dengan apa yang saya raih hingga saat ini,” jelasnya.

Ia menambahkan jika pergaulan bebas saat ini yang sangat menghantui masyarakat terutama generasi muda, namun dengan mempelajari ilmu agama semua itu bisa terantisipasi. (B)

Penulis: Febry Jahra Lestiani

Editor: Kardin

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baca Juga