Kualifikasi Piala Dunia 2026: Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Arab Saudi
Merdiyanto , telisik indonesia
Selasa, 19 November 2024
0 dilihat
Timnas Indonesia saat melawan Jepang pada lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026. Foto: Repro PSSI
" Setelah kalah dari Jepang, Timnas Indonesia kini bersiap menghadapi Arab Saudi pada laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Grup C yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Selasa (19/11/2024) malam WIB "
JAKARTA, TELISIK.ID - Setelah kalah dari Jepang, Timnas Indonesia kini bersiap menghadapi Arab Saudi pada laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 Grup C yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Selasa (19/11/2024) malam WIB.
Pertandingan ini merupakan laga penentu bagi timnas Indonesia untuk menjaga peluang lolos ke babak berikutnya di Grup C.
Setelah, kekalahan telak 0-4 dari Jepang pada laga terakhir berpotensi memengaruhi mental pemain jika tidak segera diatasi, sehingga dapat menjadi hambatan dalam pertandingan melawan Arab Saudi.
Pelatih Shin Tae-yong menegaskan komitmennya untuk membawa timnas Indonesia menembus target yang telah ditentukan, yaitu finis di posisi tiga atau empat.
Baca Juga: Klasemen Sementara Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Usai Jepang Bantai Indonesia
"Memang ada tekanan karena posisi pelatih kepala selau seperti itu. Namun, akan berusaha melawan (perasaan) itu dengan baik, dan akan bersatu dengan pemain supaya bisa membawa Timnas Indonesia finis di peringkat 3 atau 4," ucap Shin Tae-yong usai lawan Jepang, dilansir dari suara.com jaringan telisik.id.
Disisi lain, Arab Saudi juga belum mampu menunjukkan performa terbaiknya, terbukti dari hasil imbang mereka saat melawan Australia.
Arab Saudi yang akan dihadapi Indonesia kali ini telah mengalami perkembangan yang signifikan dibandingkan pertemuan sebelumnya.
Perubahan signifikan pada timnas Arab Saudi ini disebabkan oleh pergantian pelatih. Herve Renard kini menjadi nahkoda baru bagi Firas Al Buraikan dan rekan-rekannya.
Pada pertemuan pertama, timnas Indonesia berhasil menahan imbang Arab Saudi di kandang mereka.
Untuk mewujudkan mimpi tampil di Piala Dunia, timnas Indonesia berjuang keras untuk meraih kemenangan pada pertandingan ini.
Dikutip dari bolasport.com, pelatih Shin Tae-yong diprediksi akan menerapkan formasi 3-4-3, dimana Maarten Paes masih menjadi andalan di bawah mistar gawang.
Kemudian di jantung pertahanan, Shin Tae-yong, menurunkan bek andalan yang kemarin tampil yakni Rizky Ridho, Jay Idzes dan Justin Hubner.
Pada posisi bek sayap, kemungkinan besar kita tidak akan melihat Kevin Diks bermain saat melawan Arab Saudi, mengingat cedera yang dialaminya.
Sumardji, manajer timnas Indonesia, menyatakan bahwa peluang Kevin untuk bermain sangat tipis setelah mengalami cedera. Sandy Walsh atau Eliano Reijnders berpotensi menggantikan posisinya.
Sandy Walsh adalah pilihan yang jelas untuk posisi bek kanan. Namun, Eliano Reijnders juga memiliki kesempatan untuk membuktikan kualitasnya dan mendapatkan kepercayaan dari Shin Tae-yong.
Calvin Verdonk telah menunjukkan performa yang konsisten di posisi bek kiri, sehingga belum ada alasan untuk menggantinya saat ini.
Untuk kedua gelandang Shin Tae-yong diprediksi akan menurunkan duet Thom Haye dan Ivar Jenner.
Setelah menjalani hukuman kartu kuning, Ivar Jenner akan menggantikan posisi Nathan Tjoe-A-On yang bermain saat melawan Jepang.
Pada lini depan, kemungkinan Shin Tae-yong akan menurunkan Yakob Sayuri (kanan), Ragnar Oratmangoen (kiri) dan Rafael Struick (tengah).
Baca Juga: Jepang Bantai Timnas Indonesia 4-0
Atau, hanya satu pemain sayap, baik kanan maupun kiri, yang akan diganti untuk memberi kesempatan kepada Marselino.
Prediksi Susunan Pemain timnas Indonesia vs Arab Saudi:
Timnas Indonesia (3-4-3): Maarten Paes; Rizky Ridho, Jay Idzes, Justin Hubner; Sandy Walsh, Thom Haye, Ivar Jenner, Calvin Verdonk; Yakob Sayuri, Rafael Struick, Ragnar Oratmangoen.
Pelatih: Shin Tae-yong
Arab Saudi (4-1-4-1): Al Kassar; Al Shahrani, Al Bulayhi, Tambakti; Abdulhamid; Al Ghamdi' Firas Al Buraikan, Al Juwair, Al Dawsari, Al Sahafi, Al Shehri.
Pelatih: Herve Renard. (C)
Penulis: Merdiyanto
Editor: Fitrah Nugraha
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS