Mellymus Mart Resmi Hadir di Kendari, Dorong Pertumbuhan UMKM Lokal

Nur Fauzia, telisik indonesia
Sabtu, 02 November 2024
0 dilihat
Mellymus Mart Resmi Hadir di Kendari, Dorong Pertumbuhan UMKM Lokal
(Kiri) Kepala Cabang Bank Mandiri, Yudhyhanto R. Saupadang. (Tengah) Owner Mellymus mart, Abdul Muslim. (Kanan) Member service junior manager, Indogrosir, Dewa Betto Indaguna Decemessa. Foto: Nur Fauzia/Telisik

" Mellymus Mart, sebuah toko sembako modern hasil kolaborasi antara pengusaha lokal, Bank Mandiri, dan Indogrosir, resmi dibuka pada Sabtu (2/11/2024) "

KENDARI, TELISIK.ID - Mellymus Mart, sebuah toko sembako modern hasil kolaborasi antara pengusaha lokal, Bank Mandiri, dan Indogrosir, resmi dibuka pada Sabtu (2/11/2024).

Toko yang berlokasi di Jl. Abunawas, di samping Eks MTQ dan Rumah Makan Padang Sederhana ini diharapkan dapat menjadi pusat perbelanjaan baru bagi masyarakat sekitar sekaligus mendukung pertumbuhan UMKM lokal.

Pemilik Mellymus Mart, Abdul Muslim, menjelaskan bahwa motivasi utama mendirikan toko ini adalah untuk berkontribusi bagi masyarakat dan membuktikan bahwa UMKM lokal bisa bersaing dengan bisnis waralaba besar.

"Saya ingin menginspirasi anak-anak muda agar berani memulai usaha sendiri, sehingga kita tidak dikuasai oleh waralaba berskala nasional," ujarnya.

Muslim menambahkan bahwa Mellymus Mart akan mengutamakan produk lokal Sulawesi Tenggara, terutama karya kreatif anak muda.

Baca Juga: Tingkat Pengangguran Kota Kendari Menurun, Disnakertrans Lakukan Berbagai Upaya

"Produk lokal Sulawesi Tenggara akan menjadi prioritas di toko saya, khususnya karya kreatif anak muda di bidang grafika, kriya, atau makanan yang sedang viral," tambahnya.

Sebagai bentuk dukungan, Bank Mandiri turut memberikan fasilitas pembiayaan kepada Mellymus Mart.

Kepala Cabang Bank Mandiri Kendari, Yudhyhanto R. Saupadang, menegaskan komitmen mereka untuk terus mendukung pertumbuhan UMKM di Kendari.

Baca Juga: BMKG Sultra Prediksi Hujan dan Angin Kencang di Beberapa Daerah November Ini

"Kami berharap kerja sama ini dapat mengoptimalkan potensi yang ada di Kendari dan memperkuat perekonomian lokal," ungkapnya.

Member Service Junior Manager Indogrosir, Dewa Betto Indaguna Decemessa, menjelaskan bahwa program Toko Mandiri Indogrosir (TMI) seperti Mellymus Mart bertujuan untuk memberdayakan pengusaha kecil dengan menyediakan sistem pengelolaan toko yang modern.

"Selain TMI, Indogrosir juga memiliki program OMI (Outlet Mandiri Indogrosir) yang skalanya lebih besar dalam hal bangunan dan produk. Tidak menutup kemungkinan Mellymus Mart dapat berubah status menjadi OMI," jelasnya. (A)

Penulis: Nur Fauzia

Editor: Fitrah Nugraha

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Baca Juga