Ngabalin Siap Fasilitasi Usulan Program Pembangunan di Muna

Sunaryo, telisik indonesia
Jumat, 22 Oktober 2021
0 dilihat
Ngabalin Siap Fasilitasi Usulan Program Pembangunan di Muna
Bupati Muna, LM Rusman Emba bersama Staf Khusus Presdien, Ali Mochtar Ngabalin. Foto: Sunaryo/Telisik

" Kunjungan staf khusus Presiden, Ali Mochtar Ngabalin di Kabupaten Muna membawa berkah. Ngabalin memberi lampu hijau terhadap usulan program pembangunan yang ada di Bumi Sowite. "

MUNA, TELISIK.ID - Kunjungan staf khusus Presiden, Ali Mochtar Ngabalin di Kabupaten Muna membawa berkah. Ngabalin memberi lampu hijau terhadap usulan program pembangunan yang ada di Bumi Sowite.

"Kalau ada usulan prgram kasih saya copiannya. Nanti saya sampaikan langsung ke kementrian," kata Ngabalin, Jumat (22/10/2021).

Ketua DPP Badan Koordinasi Muballigh Seluruh Indonesia (Bakomubin) itu mengaku, kedatangannya ke Muna sepengetahuan Presiden Joko Widodo. Olehnya itu, ia menyampaikan bila ada program pembangunan yang diusulkan, bupati jangan ragu-ragu menyampaikan.

"Sebelum kesini (Muna), saya laporan dulu ke Pak Presiden. Pak Bupati juga bila mau bertemu pak Presiden, nanti saya fasilitasi," terangnya.  

Baca juga: Gempa Bumi Guncang Butur, Ini Imbauan BMKG

Baca juga: Kasi Intel Berganti, Kajari Muna Pesan Tingkatkan Penegakan Supremasi Hukum

Bukan saja urusan pembangunan, mantan anggora DPR-RI itu juga membuka ruang bagi masyarakat Muna yang ingin melanjutkan studi di Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhannas).

"Berapapun yang mendaftar dari Muna saya akan masukkan di pendidikan Lemhannas," janjinya.

Sementara itu, Bupati Muna, LM Rusman Emba berjanji akan terus berkoordinasi dengan Ali Mochtar Ngabalin terkait program pembangunan. Ia mengaku, di periode keduanya ini, membutuhkan anggaran dari pusat untuk menyukseskan apa yang menjadi visi-misinya memajukan daerah dan mesejahterahkan masyarakat.

"Kehadiran pak Ngabalin suatu rahmat bagi daerah dan kita tidak akan sia-siakan," tukasnya. (B)

Reporter: Sunaryo

Editor: Haerani Hambali

Baca Juga