Pasangan Andi Nirwana-Heryanto Diterpa Isu Negatif, Janjikan Motor Perangkat Desa jika Terpilih

Nur Fauzia, telisik indonesia
Kamis, 21 November 2024
0 dilihat
Pasangan Andi Nirwana-Heryanto Diterpa Isu Negatif, Janjikan Motor Perangkat Desa jika Terpilih
Paslon Andi Nirwana Sebbu-Heryanto saat menggelar kampanye. Foto: Ist

" Menjelang pemilihan kepala daerah (Pilkada) Bupati dan Wakil Bupati Bombana, pasangan calon (paslon) nomor urut 2, Andi Nirwana Sebbu-Heryanto, diterpa isu negatif. Mereka dituding telah menjanjikan sepeda motor kepada setiap perangkat desa jika terpilih "

BOMBANA, TELISIK.ID – Menjelang pemilihan kepala daerah (Pilkada) Bupati dan Wakil Bupati Bombana, pasangan calon (paslon) nomor urut 2, Andi Nirwana Sebbu-Heryanto, diterpa isu negatif. Mereka dituding telah menjanjikan sepeda motor kepada setiap perangkat desa jika terpilih.

Tudingan tersebut langsung dibantah oleh calon Wakil Bupati Bombana, Heryanto, yang menyebut isu itu sebagai upaya pihak-pihak tak bertanggung jawab untuk merusak kredibilitas mereka.

"Berbagai tuduhan ini jelas adalah fitnah yang dibuat untuk merusak citra kami," tegas Heryanto, Kamis (21/11/2024).

Baca Juga: Kampanye Akbar AJP-ASLI di Lapangan Benua-Benua Dipadati Ribuan Simpatisan

Heryanto mengecam penyebaran hoaks dan kampanye hitam yang menurutnya tidak mencerminkan etika politik yang sehat. Ia juga mengingatkan para pendukungnya untuk tetap tenang dan tidak terprovokasi oleh isu-isu yang tidak benar.

"Pendukung kami harus menampilkan politik yang bermartabat, jangan membalas dengan cara-cara yang sama," ujarnya.

Heryanto meminta agar pihak-pihak yang menyebarkan kampanye hitam segera menghentikan taktik tersebut. "Perdebatan politik seharusnya dilakukan dalam ranah visi dan misi, bukan dengan menyerang pribadi atau menebar fitnah," tegasnya.

Meskipun diterpa berbagai isu negatif, Heryanto tetap optimis bahwa para pendukungnya akan tetap bijaksana dalam menghadapi situasi ini.

Paslon yang dikenal dengan sebutan "Berani-To" ini menekankan pentingnya kelompok yang solid dan terorganisasi dengan baik, mulai dari tingkat kabupaten hingga desa.

Baca Juga: Milenial Buton Utara Dukung Cagub Sultra Tina Nur Alam dan Cabup Abu Hasan

“Kami percaya pendukung kami dapat membedakan mana informasi yang benar dan mana yang palsu,” ujar Heryanto.

Ia mengajak seluruh masyarakat Bombana untuk bersama-sama menjaga kedamaian dan memastikan Pilkada 2024 berjalan lancar.

Heryanto berharap para pemilih dapat menggunakan hak suaranya dengan bijak pada 27 November mendatang, memilih pemimpin yang benar-benar dapat membawa kemajuan bagi daerah. (C)

Penulis: Nur Fauzia

Editor: Mustaqim

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baca Juga