Pedagang Kaki Lima Diserang Sekelompok Pemuda

Thamrin Dalby, telisik indonesia
Sabtu, 20 November 2021
0 dilihat
Pedagang Kaki Lima Diserang Sekelompok Pemuda
Aparat Polsekta Kemaraya di TKP. Foto: Thamrin Dalby/Telisik

" Sekelompok pemuda melakukan aksi penyerangan kepada salah satu pedagang kaki lima di jalan poros by pass Kota Kendari "

KENDARI, TELISIK.ID - Sekelompok pemuda melakukan aksi penyerangan kepada salah satu pedagang kaki lima di jalan poros by pass Kota Kendari, Sabtu (20/11/2021) dini hari.

Beruntung dalam kejadian tersebut tidak ada korban jiwa. Aksi keributan yang terjadi di pinggir pantai poros by pass Jalan Ir. H. Alala Kelurahan Kemaraya, Kecamatan Kendari Barat, Kota Kendari itu menyebabkan terjadinya kemacetan, akibat banyaknya warga yang berdatangan guna membantu korban.

Dari keterangan korban, RM, warga Jalan Bunga Sedap Malam, sebelumnya ia dan istrinya sedang melayani pembeli. Lalu terlihat sekelompok pemuda yang berjumlah enam orang. Ketika mereka masuk, RM mengira mereka pengunjung yang hendak memesan makanan.

Namun keenam orang tersebut ternyata langsung menghampiri RM, memukul dan mengoroyok. RM pun berusaha menyelamatkan diri. Istri korban yang sedang duduk di dalam gerobak juga menjadi bulan-bulanan pelaku hingga lengan istri korban mengalami bengkak akibat hantaman para pelaku. Seisi gerobak miliki RM pun mengalami rusak parah.  

Baca Juga: Ditangkap, Wanita Ini Ternyata Spesialis Pencuri HP di Seluruh Wilayah NTT

Baca Juga: Ini Kronologi Speedboat Milik Kejari Rute Tomi - Wanci Kecelakaan hingga 1 Orang Meninggal

Para pedagang lain mendangar teriakan korban yang meminta tolong, spontan berhamburan dan mengejar para pelaku, hingga terjadi aksi kejar-kejaran. Namun para pelaku berhasil melarikan diri menggunakan sepeda motor.

"Semula saya kira tamu yang mau memesan makanan. Tapi saya juga  merasa curiga Pak karena sudah tengah malam. Ketika mereka masuk ke kafe, semuanya mendatangi saya dan menanyakan orang yang saya juga tidak kenal. Tapi salah satu pelaku langsung memukul kepala saya dan saya lihat salah satu temannya kayaknya mencabut badik. Saya langsung lari dan meminta tolong, tapi istri saya yang lagi di dalam gerobak mereka pukul, hingga semua isi gerobak berhamburan dan rusak semua Pak," jelas RM kepada Telisik.id.

Aparat Polsek Kemaraya usai menerima laporan langsung mendatangi TKP dan mengamankan barang bukti beberapa perabotan kafe. (A)

Reporter: Thamrin Dalby

Editor: Haerani Hambali

Artikel Terkait
Baca Juga