Pelajar di Bombana Tewas Dimangsa Ular Piton

Hir Abrianto, telisik indonesia
Senin, 15 Juni 2020
0 dilihat
Pelajar di Bombana Tewas Dimangsa Ular Piton
Ular piton yang diperkirakan panjangnya 7 meter berhasil dibunuh saat berusaha melarikan diri usai memangsa seorang pelajar. Foto: Ist.

" Teman-temannya sempat berusaha menolong dengan menggunakan alat seadanya seperti batu dan kayu, namun justru mereka juga turut mendapatkan serangan dari ular piton itu. "

BOMBANA, TELISIK. ID - Seorang Pelajar SMP di Kabupaten Bombana, Sulawesi Tenggara, berinisial AF (16) tewas akibat dimangsa seekor ular piton, saat mencari air terjun di hutan Gunung Kahar, Bombana, Minggu (14/6/2020) sekitar pukul 14.00 Wita siang.

Kapolsek Rumbia, IPTU Muh. Nur Sultan, SH menuturkan, setelah mendalami informasi dari beberapa saksi, diketahui bahwa korban bersama rekannya memasuki gunung menyusuri aliran sungai bertujuan untuk mencari air terjun.

Awalnya, sekitar pukul 11.00 siang, AF dan keempat rekannya yakni Robin, Segal, Saldi dan Sahrul menyusuri Pegunungan Kahar yang berlokasi di Kelurahan Kasipute, Kecamatan Rumbia, Kabupaten Bombana.

Berdasarkan penjelasan saksi, jelas Nur Sultan dalam laporannya, sewaktu dalam perjalanan menyusuri sela-sela pohon di hutan, posisi AF berjarak 10 meter di depan teman-temannya. Tiba-tiba terdengar teriakan minta tolong.

Baca juga: Gugus COVID-19 Terbitkan Surat Edaran Aturan Jam Kerja Wilayah Jabodetabek

Setelah dipastikan, ternyata AF sudah dalam kondisi terlilit lehernya oleh ular piton yang diperkirakan memiliki panjang 7 meter dengan posisi mulut ular sementara mengigit paha AF.

"Teman-temannya sempat berusaha menolong dengan menggunakan alat seadanya seperti batu dan kayu, namun justru mereka juga turut mendapatkan serangan dari ular piton itu," ujar Kapolsek Rumbia.

Akibat kewalahan dan tak mampu menyelamatkan rekannya, salah satu dari mereka  mencari pertolongan.

"Dengan bantuan warga, ular tersebut akhirnya berhasil dibunuh, namun korban AF tidak berhasil diselamatkan. Korban yang sudah tak bernyawa, langsung dilarikan ke rumahnya untuk dikebumikan. Sementara rekannya yang terluka akibat serangan ular, dibawa ke fasilitas kesehatan untuk mendapatkan penanganan medis," tutupnya.

Repoter: Hir Abrianto

Editor: Haerani Hambali

Baca Juga