Pemda Busel Siap Laksanakan Tes CASN

Deni Djohan, telisik indonesia
Selasa, 04 Februari 2020
0 dilihat
Pemda Busel Siap Laksanakan Tes CASN
Kepala Badan Kepegawaian Daerah dan Sumber Daya Manusia (BKD-SDM) Buton Selatan (Busel), La Ode Firman Hamzah. Foto: Deni Djohan/Telisk

" erkait kesiapan CPNS busel 2020 bahwa, saat ini jumlah peserta yang terdaftar sebanyak 1033. Berdasarkan SK BKN bahwa pelaksanaan seleksi CPNS akan dilaksanakan di gedung Lamaindo, Kecamatan Batauga. "

BATAUGA, TELISIK.ID - Kepala Badan Kepegawaian Daerah dan Sumber Daya Manusia (BKD-SDM) Buton Selatan (Busel), La Ode Firman Hamzah, mengaku telah siap melaksanaan seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) tanggal 17 sampai 20 Februari 2020 mendatang. Berdasarkan surat keputusan (SK) Badan Kepegawaian Negara (BKN), gedung Lamaindo dianggap layak dijadikan titik lokasi jalannya seleksi. 

"Terkait kesiapan CPNS busel 2020 bahwa, saat ini jumlah peserta yang terdaftar sebanyak 1033. Berdasarkan SK BKN bahwa pelaksanaan seleksi CASN akan dilaksanakan di gedung Lamaindo, Kecamatan Batauga. Dan berdasarkan tim verifikasi tim BKN bahwa gedung Lamaindo dinyatakan layak. Dan pelaksanaannya kita akan laksanakan selama empat hari sejak tanggal 17 sampai 20 Februari," beber Firman Hamzah saat ditemui di ruang kerjanya, Senin (03/02/2020).

Baca Juga:Lulus SKD Belum Tentu Bisa Ikut SKB

Kata dia, hari pertama seleksi akan dilaksanakan empat sesi. Sedangkan dihari selanjutnya akan dilaksanakan lima sesi. Dalam satu sesi akan diikuti sebanyak 55 sampai 60 orang. Sedang komputer yang disiapkan dalam ruangan itu sebanyak 125 unit. Namun ini dipastikan tidak terpakai seluruhnya.

"Yang akan kita gunakan itu sekitar 60 sampai 70 unit. Sedangkan kenapa kita kurangi sesi dihari pertama itu karena mengingat dengan waktu pembukaan," tuturnya. 

Terkait dengan teknis pelaksanaan, lanjut Firman, pemerintah daerah hanya menyiapkan fasilitas sebagaimana SOP yang diatur dalam PermenpPAN seperti gedung, jaringan listrik, fasilitas dalam ruangan seperti laptop, pemasangan jaringan dan meja pelaksanaan. Sedangkan pelaksanaannya itu sepenuhnya kewenangan BKN. Daerah hanya mengambil peran pada wilayah registrasi, mediasi dan fasilitasi peserta sampai dalam ruang pelaksanaan CAT. 

Persoalan kemanan, pihaknya sudah menyiapkan surat permohonan kepada pihak yang dianggap terlibat penting terhadap jalannya seleksi.

"Misalnya permohonan kepada PLN agar tidak memadamkan listrik saat pelaksanaan ujian berlangsung. Kedua, permohonan bantuan porsonil keamanan yang di dalamnya terdiri dari kepolisian dan SatpolPP. Kemudian permohonan penertiban lalulintas angkutan jalan raya, serta permohonan bantuan tenaga medis," rincinya. 

Ia berharap, penyelenggaraan seleksi CASN di Busel dapat berjalan sukses. Apalagi seleksi CASN merupakan salah satu visi dan misi Bupati Busel terkait pengembangan sumber daya aparatur sipil dengan tujuan untuk mendapatkan tenaga aparatur yang berkualitas dalam rangka optimalisasi dalam pelayanan masyarakat.

"Disisi lain, belanja pegawai di Busel saat ini masih di bawah rasio yaitu di bawah 50 persen dari APBD kita," pungkasnya.

Reporter: Deni Djohan
Editor: Sumarlin

Baca Juga