Pemilik RM Kampoeng Mangrove Ngaku hanya Terima Surat Pemutusan Listrik, Bangunan Malah Dibongkar

Thamrin Dalby, telisik indonesia
Kamis, 23 November 2023
0 dilihat
Pemilik RM Kampoeng Mangrove Ngaku hanya Terima Surat Pemutusan Listrik,  Bangunan Malah Dibongkar
Bangunan di RM Kampoeng Mangrove yang dirubuhkan menggunakan alat berat. Foto: Thamrin Dalby/Telisik

" Aksi pembongkaran bangunan di Rumah Makan (RM) Kampoeng Mangrove yang dilakukan oleh Pemkot Kendari, disesalkan oleh pemilik lokasi tersebut "

KENDARI, TELISIK.ID - Aksi pembongkaran bangunan di Rumah Makan (RM) Kampoeng Mangrove yang dilakukan oleh Pemkot Kendari, disesalkan oleh pemilik lokasi tersebut. Pasalnya, pemilik mengaku hanya menerima surat pemutusan listrik, bukannya pembongkaran.

RM Kampoeng Mangrove, Ibu In mengaku kaget, tiba-tiba ratusan personel gabungan aparat keamanan dan alat berat tiba di lokasinya dan meminta agar segera mengosongkan bangunan tersebut.

"Saya hanya terima surat pemutusan listrik. Namun kenapa alat berat yang datang dan meminta untuk segera mengosongkan semua ruangan," bebernya, Kamis (23/11/2023).

Baca Juga: Disaksikan Pj Wali Kota Kendari, Kampung Mangrove Diratakan dengan Alat Berat

Baca Juga: ASN Dinonjob Gugat Mantan Wali Kota Kendari Sulkarnain Kadir Rp 20 Miliar, Ini Putusan PN Kendari

Sang pemilik tidak dapat berbuat apa-apa dan hanya pasrah, ketika seluruh personel mengeluarkan barang-barang miliknya.

Sementara itu dari keterangan penyidik ASN, Abdul Azis kepada kuasa hukum RM Kampoeng Mangrove mengungkapkan, lokasi tersebut yang dijadikan hunian adalah merupakan kawasan.

"Ini semua adalah kawasan dan semua bangunan salah. Selain itu, semua bangunan yang permanen tidak memiliki izin," ungkap Abdul Azis.

Sementara itu, terlihat seluruh aparat terus mengeluarkan seluruh barang-barang yang ada, serta alat berat mulai merobohkan bangunan permanen yang berdiri di kawasan mangrove. (A)

Penulis: Thamrin Dalby

Editor: Kardin

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baca Juga