Pendamping PKH Punggaloba Bakal Dipanggil

Musdar, telisik indonesia
Senin, 18 Mei 2020
0 dilihat
Pendamping PKH Punggaloba Bakal Dipanggil
Tim Saber Pungli saat meminta keterangan kepada masyarakat korban PKH di Kantor Kelurahan Punggaloba. Foto: Musdar/Telisik

" Kami mau panggil pendamping PKH saat itu, kami mau interview. "

KENDARI, TELISIK.ID - Kasus dugaan penyelewengan dana bantuan sosial PKH di Kelurahan Punggaloba Kecamatan Kendari Barat, Kota Kendari terus diusut.

Setelah Satgas Saber Pungli Kota Kendari meminta keterangan 14 Korban PKH, kini giliran pendamping PKH yang akan dipanggil untuk dimintai keterangan.

"Kami mau panggil pendamping PKH saat itu, kami mau interview," terang Tim Saber Pungli Kota Kendari, Rida.

Rida mengungkapkan, saat ini Tim Saber Pungli masih mendalami permasalahan yang terajadi dengan mengumpulkan informasi dari berbagai pihak.

"Setelah rampung baru kita rapatkan," tambahnya.

Sementara itu, Lurah Punggaloba Hasman Dani, mengungkapkan bahwa, saat ini pendamping PKH di wilayahnya bernama Kandra, menggantikan Sulfiani sejak Januari 2020.

Baca juga: Polrestabes Makassar Musnahkan 1,7 Kg Sabu Jaringan Kendari

Hasman mengungkapkan bahwa, dirinya tidak tahu secara pasti kapan Sulfiani berhenti sebagai pendamping PKH di Punggaloba.

"Saya kurang tau berhentinya kapan, tapi penggantinya ini SK-nya Januari 2020," ungkap Hasman.

Dihubungi berbeda, Kandra membenarkan bahwa dirinya aktif sebagai pendamping PKH di Kelurahan Punggaloba sejak Januari 2020 berdasarkan SK pembagian tugas dari Dinas Sosial.

Sebelum ditugaskan di Punggaloba, Kandra bertugas di Kelurahan Benu-benua, Sodohoa dan Dapu-Dapura.

Saat ditanya sejak kapan Sufiani menjadi pendamping PKH di Kelurahan Punggaloba sebelum dirinya, Kandra mengaku tidak tahu secara pasti.

Telisik.id mencoba menguhubungi Sulfiani, namun tidak ada jawaban.

Reporter: Musdar

Editor: Sumarlin

Baca Juga