Peringatan HUT RI ke-76 di Kolut Digelar Sederhana

Muh. Risal H, telisik indonesia
Selasa, 17 Agustus 2021
0 dilihat
Peringatan HUT RI ke-76 di Kolut Digelar Sederhana
Bupati dan Wakil Bupati Kolaka Utara, Drs. H. Nur Rahman Umar, MH dan H. Abbas, SE usai upacara peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-76. Foto: Muh. Risal/Telisik

" Upacara yang dipimpin oleh Bupati Kolut, Drs. H. Nur Rahman Umar, MH itu berlangsung secara sederhana dan tetap mematuhi protokol kesehatan COVID-19 "

KOLAKA UTARA, TELISIK.ID - Pemerintah Daerah (Pemda) Kolaka Utara (Kolut), menggelar upacara peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia ke-76 secara sederhana di Lapangan Aspirasi Kota Lasusua, Selasa (17/8/2021).

Upacara yang dipimpin oleh Bupati Kolut, Drs. H. Nur Rahman Umar, MH itu berlangsung secara sederhana dan tetap mematuhi protokol kesehatan COVID-19.

Nur Rahman berharap, melalui momentum HUT Kemerdekaan RI ke-76 ini, pembangunan di segala sektor baik pembangunan infrastruktur fisik maupun non fisik dapat lebih ditingkatkan di banding sebelumnya.

"Insya Allah kita berharap di akhir masa jabatan ini, kita dapat melanjutkan semua program pembangunan secara berkelanjutan, khususnya program revitalisasi kakao dan program-program lainnya," kata Bupati Kolut, saat ditemui usai upacara.

Ia juga bepesan agar musibah COVID-19 menjadi motivasi tersendiri untuk selalu merawat dan menjaga kebersamaan dalam rangka memutus mata rantai penyebarannya.

Baca Juga: Insiden Bendera Merah Putih Jatuh dari Puncak Tiang di Konut

Baca Juga: Ini Deretan Negara Pertama Akui Kemerdekaan Indonesia, Semuanya Negara Islam

"Mudah-mudahan dengan semangat kebersamaan kita dapat memutus mata rantai penyebaran COVID-19 di Kolaka Utara. Semoga spirit ini terus terjaga dalam rangka mensukseskan pembangunan di Kolaka Utara ke depannya," terangnya.

Untuk diketahui, turut hadir dalam kegiatan tersebut, Wakil Bupati Kolut, H Abbas, SE, Sekertaris Daerah, Dr. Taupiq S, SP.,MM, Ketua DPRD Kolut, Buhari Djumas, S.Kel.,M.Si, Wakil Ketua DPRD, Hj. Ulfa Haeruddin, ST, dan Agusdin, S.Kom, unsur Forkopimda, Kepala OPD, perwakilan TNI-POLRI, Damkar, Satpol-PP, Pramuka, serta perwakilan ASN. (C-Adv)

Reporter: Muh. Risal

Editor: Haerani Hambali

Baca Juga