Piala AFF 2022: Indonesia Tekuk Kamboja 2-1

Nur Khumairah Sholeha Hasan, telisik indonesia
Jumat, 23 Desember 2022
0 dilihat
Piala AFF 2022: Indonesia Tekuk Kamboja 2-1
Egy Maulana Vikri (tengah) lakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Timnas Kamboja dalam partai Grup A Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Jumat (23/12/2022). Foto: Repro Kompas.com

" Indonesia baru saja menjamu Kamboja dengan bermain di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), pada hari ini, Jumat (23/12/2022) "

JAKARTA, TELISIK.ID - Indonesia baru saja menjamu Kamboja dengan bermain di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), pada hari ini, Jumat (23/12/2022).

Dari pantauan Telisik.id, Indonesia membobol Kamboja melalui tembakan Egy Maulana Vikri di menit ke-7. Kamboja membalas di menit ke-15 lewat sundulan Saret Krya, namun Witan Sulaeman kembali membawa Timnas Indonesia unggul di menit ke-38.

Dilansir dari Detik.com, Witan Sulaeman nyaris menambah keunggulan di menit ke-14, tetapi tembakannya membentur mistar gawang. Menit ke-15, justru Kamboja yang berhasil menyamakan kedudukan.

Baca Juga: Ini Harga Tiket Piala AFF Besok Indonesia vs Kamboja

Lewat situasi sepak pojok, umpan lambung dari Seut Baraing berhasil disundul oleh Saret Krya di kotak penalti. Bola sempat membentur tiang lebih dulu sebelum bergerak masuk ke dalam gawang Nadeo Arga Winata. Skor menjadi 1-1.

Usai kebobolan, Indonesia bermain lebih menekan. Ricky Kambuaya melepaskan tembakan mendatar jarak dekat di menit ke-17, tetapi bola melebar di sisi kiri gawang Kamboja. Menit ke-28, tendangan bebas langsung dari Marc Klok melenceng di sisi yang sama

Gol! Indonesia akhirnya kembali unggul di menit ke-35. Umpan terobosan jitu dari Kambuaya berhasil disambut Marselino Ferdinan. Ia terus menggiring bola hingga akhirnya diumpan ke depan gawang Kamboja.

Mengutip Kompas.com, penyelesaian akhir menjadi catatan minor kemenangan timnas Indonesia karena hanya mampu mencetak dua gol setelah melepaskan lebih dari 15 tembakan ke arah gawang.

Saat bertanding, Timnas Indonesia nampak kelelahan karena intensitas permainan mereka menurun ketika pertandingan masuk menit ke-60. Terlihat pelatih Timnas sesekali memerhatikan jalannya pertandingan dengan anak asuhannya yang sedang berjuang di lapangan.

Ia nampak cemas, namun sesekali berusaha untuk tetap temang. Jika dibandingkan, Timnas Kamboja hanya mampu melepaskan tiga tembakan ke arah gawang sepanjang pertandingan. Terlepas dari hal itu, kemenangan ini mempertajam rekor tak terkalahkan timnas Indonesia atas Kamboja menjadi 18 laga beruntun.

Selanjutnya, timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong akan menghadapi Brunei pada lanjutan Grup A Piala AFF 2022. Pertandingan Brunei vs Indonesia akan dihelat di Stadion KLFA, Kuala Lumpur, Malaysia, pada Senin (26/12/2022) sore WIB, seperti dikutip dari Kompas.com.

Timnas Indonesia (4-3-3): 22-Nadeo Argawinata; 12-Pratama Arhan (2-Yakob Sayuri 51'), 4-Jordi Amat, 19-Fachrudin Aryanto, 14-Asnawi Mangkualam (3-Edo Febriansyah 60'); 23-Marc Klok, 15-Ricky Kambuaya, 6-Marselino Ferdinan; 8-Witan Sulaeman (11-Dendy Sulistyawan 82'), 18-Muhammad Rafli (9-Ilija Spasojevic 46'), 10-Egy Maulana Vikri (7-Saddil Ramdani 46').

Baca Juga: Hasil Piala AFF, Malaysia Tekuk Myanmar 1-0

Cadangan: 16-Hansamu Yama, 17-Syahrian Abimanyu, 2-Yakob Sayuri, 1-Muhammad Riyandi, 21-M. Ramadhan Sananta, 20-Syahrul Trisna, 5-Rizky Ridho.

Pelatih: Shin Tae-yong

Kamboja: 1-Keo Soksela; 3-Choun Chanchav (23-Bin Chantha 71'), 4-Tes Sambath, 5-Soeuy Visal, 13-Saret Krya, 18-Seut Baraing; 6-In Sodavid (20-Kok Boris 67'), 8-Orn Chanpolin, 15-Reung Bunheing (17-Sa Ty 46'), 7-Lim Pisoth (10-Keo Sokpheng 68'), 9-Sieng Chanthea.

Cadangan: 21-Vireak Dara, 22-Hul Kimhuy, 2-Taing Bunchhai, 10-Keo Sokpheng, 11-Mat Noron, 12-Sos Suhana, 14-Taylor Nicolas, 16-Yeu Muslim, 17-Sa Ty, 19-Chheng Meng, 20-Kok Boris, 23-Bin Chantha Cheary.

Pelatih: Hirose Ryu. (C)

Penulis: Nur Khumairah Sholeha Hasan

Editor: Kardin

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Artikel Terkait
Baca Juga