Polres Bombana dan Petani Panen Jagung Realisasikan Asta Cita Presiden Prabowo
Titin Irawati, telisik indonesia
Rabu, 14 Mei 2025
0 dilihat
Panen jagung di Desa Lombakasi, Kecamatan Lantari Jaya, Kabupaten Bombana, hasil kolaborasi petani setempat dan Polres Bombana, Rabu (14/5/2025). Foto: Ist
" Polres Bombana melakukan panen jagung bersama petani dan masyarakat di Desa Lombakasi, Kecamatan Lantari Jaya, Kabupaten Bombana, pada Rabu (14/5/2025) pagi pukul 08.30 Wita "

BOMBANA, TELISIK.ID – Polres Bombana melakukan panen jagung bersama petani dan masyarakat di Desa Lombakasi, Kecamatan Lantari Jaya, Kabupaten Bombana, pada Rabu (14/5/2025) pagi pukul 08.30 Wita.
Panen jagung ini merupakan bagian dari program Gugus Tugas Polri dalam mewujudkan ketahanan pangan nasional dan mendukung misi Asta Cita Presiden Prabowo Subianto menuju swasembada pangan 2025.
“Kami berharap kolaborasi ini dapat meningkatkan produksi pangan lokal dan memperkuat ketahanan pangan di Kabupaten Bombana," ujar Kapolres Bombana, AKBP Wisnu Hadi.
Baca Juga: Heboh Link Video Sepasang Remaja Mesum di Pinggir Sungai Harvest City
Baca Juga: Bupati Muna Perintahkan Satpol PP Bongkar Bangunan Indomaret di Masjid Baitul Makmur
Wisnu juga berharap program panen jagung bersama petani dan masyarakat ini dapat memberikan dampak positif bagi perekonomian masyarakat serta meningkatkan produktivitas pertanian.
Humas Polres Bombana, Yusuf Hadi, menambahkan bahwa Polri berkomitmen dalam mendukung program ketahanan pangan nasional.
Panen jagung secara simbolis ini juga dihadiri Sekda Bombana dr. Iskandar, perwakilan Kodim 1413 Bombana, dan beberapa pejabat serta tokoh masyarakat. (B)
Penulis: Titin Irawati
Editor: Mustaqim
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS