Ratusan Siswa SD dan SMP se-Kota Kendari Ikut Gerak Jalan Indah Meriahkan HUT ke-77 RI
Nur Khumairah Sholeha Hasan, telisik indonesia
Sabtu, 13 Agustus 2022
0 dilihat
Nampak siswa saat bersiap lakukan gerak jalan indah, start di depan Kodim 1417 Kendai dan finish jalan Drs H Abdullah Silondae, depan Gedung Sekretariat DPRD Sultra. Foto: Nur Khumairah/Telisik
" Ratusan siswa dan siswi Sekolah Dasar negeri dan swasta mengikuti gerak jalan indah yang dimulai sejak pukul 06.00 "
KENDARI, TELISIK.ID - Pemerintah Kota Kendari melalui Dinas Pendidikan, Kepemudaan dan Olahraga (Dikmudora) melaksanakan lomba gerak jalan indah dalam rangka memeriahkan HUT ke-77 RI.
Sebanyak 238 sekolah baik tingkat SD/Mi dan SMP/MTs se-Kota Kendari ikut serta. Ratusan siswa dan siswi Sekolah Dasar negeri dan swasta mengikuti kegiatan yang dimulai sejak pukul 06.00.
Berdasarkan pantauan Telisik.id, beberapa sekolah dasar hingga pukul 11.00 Wita masih berada di Kodim 1417 Kendari di karenakan jalanan yang macet dan beberapa barisan saling menunggu untuk berjalan.
Para peserta gerak jalan indah start dari Kodim 1417 Kendari yang beralamat di Jalan Sam Ratulangi, Kemaraya, dan berakhir di jalan Drs H Abdullah Silondae Kota Kendari, depan Gedung Sekretariat DPRD Sultra.
Usai barisan SD, dilanjutkan dengan barisan SMP sederajat, yang juga start di Kodim 1417 Kendari.
Baca Juga: Tetap Antusias Meski Diguyur Hujan, Wali Kota Kendari Apresiasi Peserta Pawai MTQ XXIX
Tampak warga sangat antusias menonton setiap barisan gerak jalan indah yang selama pandemi COVID-19 tidak digelar. Warga memenuhi pinggiran jalan yang dilalui oleh barisan gerak jalan indah.
Salah seorang warga yang bermukim di sekitaran Kodim 1417 Kendari mengaku sangat antusias, karena sejak pagi minuman dan makanan yang ia jajakan laris manis.
"Alhamdulillah lancar bahkan habis semua ini minuman padahal masih pagi," ujar Mutmainnah.
Di tempat lainnya, beberapa warga yang berjejer turut menyemangati siswa dan siswi sekolah dasar tersebut.
Baca Juga: Beredar 3 Nama Ini Jadi Pj Bupati Bombana, Buton dan Kolaka Utara
"Lumayan hari weekend, diisi kegiatan positif seperti ini, karena tahun sebelumnya itu tidak ada karena pandemi COVID-19," ujar Rita Marlina yang jauh-jauh datang dari Abeli untuk menonton.
Di tempat berbeda, seorang guru tampak sangat antusias mengarahkan anak didiknya untuk fokus sembari membagikan beberapa botol minuman dan makanan.
"Antisipasi kalau mereka belum sarapan dari rumah takutnya nanti pingsan atau apa, kita arahakan dulu minum biar fit tenaganya anak-anak," tutupnya sembari tersenyum. (A)
Penulis: Nur Khumairah Sholeha Hasan
Editor: Haerani Hambali