Resmi Mengaspal, Begini Spesifikasi Fortuner Facelift 2024
Ahmad Jaelani, telisik indonesia
Kamis, 05 September 2024
0 dilihat
Mobil sport utility vehicle (SUV) andalan Toyota ini akan mendapatkan beberapa penyegaran, terutama dari sisi eksterior dan berbagai fitur. Foto: Instagram @ber.kendara
" PT Toyota Astra Motor (TAM) resmi memperkenalkan Toyota Fortuner Facelift 2024. SUV andalan ini hadir dengan sejumlah penyegaran menarik pada bagian eksterior dan fitur-fitur modern "
JAKARTA, TELISIK.ID - PT Toyota Astra Motor (TAM) resmi memperkenalkan Toyota Fortuner Facelift 2024. SUV andalan ini hadir dengan sejumlah penyegaran menarik pada bagian eksterior dan fitur-fitur modern.
Peluncuran resminya dilakukan pada Jumat (6/9/2024) dan mulai saat ini unitnya sudah bisa dipesan melalui dealer resmi Toyota di seluruh Indonesia.
Pembaruan paling mencolok pada Fortuner Facelift 2024 terlihat pada desain gril depan yang lebih sporty dan bumper spoiler baru. Selain itu, desain velg kini hadir dengan model two-tone, memberikan kesan yang lebih modern dan dinamis.
Mengutip ekonomi.bisnis.com, Kamis (5/9/2024), khusus untuk tipe 4x4 GR Sport, terdapat tambahan red brake caliper yang menambah kesan sporty, serta penggunaan suspensi baru dari GR tuned suspension, yang didesain oleh divisi balap Toyota, Gazoo Racing.
Baca Juga: Video AI Avatar Bicara Ciptakan Animasi Keren Tanpa Keahlian Editing
Interior Fortuner Facelift 2024 juga mengalami penyegaran, terutama pada tipe 4x4 GR Sport yang menonjolkan dashboard bergaya sporty dan elegan, khas Gazoo Racing.
Selain tampilan yang lebih segar, Fortuner juga dilengkapi dengan teknologi keselamatan terbaru, seperti Lane Departure Alert (LDA), Pre Collision System (PCS), Dynamic Radar Cruise Control, Blind Spot Monitor (BSM), dan Rear Cross Traffic Alert (RCTA).
Beralih ke bagian mesin, Fortuner Facelift 2024 tetap mempertahankan mesin 1GD berkapasitas 2.800 cc turbo diesel. Mesin ini mampu menghasilkan tenaga hingga 201 Tk pada 3.400 rpm dan torsi maksimal sebesar 499,1 Nm pada putaran 1.600 hingga 2.800 rpm.
Meskipun tidak ada perubahan signifikan pada performa mesinnya, keandalan dan efisiensi bahan bakar tetap menjadi keunggulan dari Fortuner terbaru ini.
Sejak pertama kali diperkenalkan pada 2005, Toyota Fortuner telah menjadi pilihan utama para penggemar SUV di Indonesia.
Generasi pertama Fortuner mengalami dua kali facelift pada tahun 2008 dan 2011, sedangkan generasi kedua yang diluncurkan pada 2015 juga mendapatkan facelift pada 2020.
Baca Juga: Saingi Tesla, Robot Humanoid Buatan China Siap Gantikan Manusia
Kini, dengan hadirnya Fortuner Facelift 2024, Toyota kembali memperkuat posisinya di segmen SUV premium dengan pembaruan yang signifikan.
Untuk harganya, belum ada informasi resmi dari Toyota Astra Motor mengenai harga Fortuner Facelift 2024.
Namun, mengacu pada harga tipe-tipe sebelumnya yang sudah dipasarkan, saat ini Toyota Fortuner dijual mulai dari Rp573,7 juta untuk tipe G, Rp631,2 juta untuk tipe VRZ, dan Rp613,9 juta untuk tipe GR Sport.
Dengan fitur dan pembaruan yang ditawarkan pada Fortuner Facelift 2024, diperkirakan harga akan mengalami sedikit kenaikan, namun tetap kompetitif di kelasnya. (C)
Penulis: Ahmad Jaelani
Editor: Mustaqim
* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS