Ribuan Warga Rela Berdesakan Saksikan Konser Tipe-X
La Ode Andi Rahmat, telisik indonesia
Minggu, 02 Oktober 2022
0 dilihat
Ribuan warga memadati Stadion Lakidende Kota Kendari, menyaksikan konser scorpion spirit grup band Tipe-X. Foto: La Ode Andi Rahmat/Telisik
" Grup band Tipe-X tampil menghibur masyarakat Kota Kendari dalam konser scorpion spirit, Sabtu (1/10/22) malam "
KENDARI, TELISIK.ID - Grup band Tipe-X tampil menghibur masyarakat Kota Kendari dalam konser scorpion spirit, Sabtu (1/10/22) malam.
Bukan hanya dari Kota Kendari, penonton yang memadati Stadion Lakidende juga berasal dari kabupaten lain di Sulawesi Tenggara.
Sebelum konser dimulai, host, Panda, mengumumkan beberapa pemenang yang beruntung berfoto bersama personel Tipe-X. Pemenang berasal dari Kabupaten Konawe dan Kolaka.
"Sebelum penampilan Tipe-X, akan diumumkan 5 orang yang beruntung untuk berfoto dengan Tipe-X," tutur Panda.
Berdasarkan pantauan Telisik.id, bukan hanya grup band Tipe-X, nampak juga artis lokal dan magician turut menghibur penonton.
Baca Juga: Usai Sulkarnain Bukan Lagi Wali Kota Kendari: Kita Tak Dibatasi Peran
Ribuan warga yang hadir tentu tak terhindar dari gesekan antar penonton sehingga berpotensi ricuh. Tresno Riano vokalis Tipe-X mengimbau penonton agar tetap tertib.
"Konser malam ini tetap aman ya," ujar Tresno Riano.
Tresno Riano menyanyikan beberapa lagu andalan Tipe-X yang berhasil menghipnotis penonton. Dengan lantunan musik pop rock, berhasil membuat penonton bergoyang mengikuti irama musik.
Antusias warga sudah nampak sejak di pintu masuk Stadion Lakidende. Mereka rela berdesakan agar bisa mendapatkan tempat paling depan.
Baca Juga: Tingkatkan Kualitas Puskesmas, Dinkes Kendari Siapkan Penerapan BLUD
"Saya biarkan dulu masuk orang-orang, saya nanti di akhir-akhir saja," tutur Irfan, salah satu penonton yang menghindari berdesakan di pintu masuk.
Penonton lainnya, Icang, mengaku sangat mengidolakan grup band Tipe-X. Karena itu, dia rela berdesakan agar bisa melihat langsung idolanya itu.
"Saya datang bersama teman-teman, saya suka Tipe-X," tutur Icang. (A)
Penulis: La Ode Andi Rahmat
Editor: Haerani Hambali