Seorang Pegawai Positif COVID-19, Kantor BKD Bombana Ditutup

Hir Abrianto, telisik indonesia
Kamis, 10 September 2020
0 dilihat
Seorang Pegawai Positif COVID-19, Kantor BKD Bombana Ditutup
Bupati Bombana, H. Tafdil saat berada di Media Centre Satgas COVID-19 beberapa waktu lalu. Foto: Hir/Telisik

" Dia ini pegawai di Badan Keuangan Daerah, jadi saya perintahkan tutup dan tidak ada pelayanan tatap muka selama 14 hari. "

BOMBANA, TELISIK.ID - Setelah seorang pegawai Badan Keuangan Daerah (BKD) Bombana terkonfirmasi positif COVID-19, bupati langsung instruksikan penutupan kantor itu hingga dua pekan ke depan.

Kepada Telisik.id, Bupati Bombana, Tafdil mengatakan, kasus COVID-19 yang saat ini merupakan klaster pesta, yakni satu pasangan suami istri dinyatakan positif usai menggelar pesta pernikahan di salah satu hotel di Kota Kendari.

"Dia ini pegawai di Badan Keuangan Daerah, jadi saya perintahkan tutup dan tidak ada pelayanan tatap muka selama 14 hari," kata Tafdil, Kamis (10/9/2020).

Baca juga: Viral PNS RSUD Cari Jodoh, Minta Mahar Mobil dan Uang Rp 37 Juta

Sebelumnya, Juru Bicara Satgas Penanggulangan COVID-19 Kabupaten Bombana, Heryanto menegaskan, setelah diumumkan positif, tim Satgas bersama tenaga medis melakukan tracing kontak.

Berdasarkan hasil tracing oleh tenaga surveilans, Tafdil kembali menyebutkan, ratusan pegawai terjaring, di antaranya  adalah para kepala dinas, Kabid Perencanaan, lurah, camat hingga salah satu personel kepolisian.

"Semua orang perencanaan, keuangan kepala dinas, ada juga camat serta orang yang sempat hadiri pesta sudah didata," sebut Tafdil.

"Semua yang di-tracing nantinya akan di-swab," tutupnya.

Reporter: Hir Abrianto

Editor: Haerani Hambali

TAG:
Artikel Terkait
Baca Juga