Tadoha Balu'a, Pasar dengan Transaksi Barter Barang Ditampilkan di Festival Tangkeno X

Hir Abrianto, telisik indonesia
Selasa, 15 November 2022
0 dilihat
Tadoha Balu'a, Pasar dengan Transaksi Barter Barang Ditampilkan di Festival Tangkeno X
Pengunjung pasar bertransaksi dengan penjual dengan cara barter barang. Hir Abrianto/Telisik

" Berbagai upaya dilakukan oleh Dinas Pariwisata untuk membuat even Festival Tangkeno menjadi lebih menarik "

BOMBANA, TELISIK.ID - Berbagai upaya dilakukan oleh Dinas Pariwisata untuk membuat even Festival Tangkeno menjadi lebih menarik.

Tak seperti biasa, pada Festival Tangkeno X ini, dimunculkan kembali Tadoha Balu'a yang biasa dijalani masyarakat Kabaena jauh sebelum beredarnya uang rupiah berbentuk kertas.

Untuk diketahui, Tadoha Balu'a adalah di sistem pasar dengan gaya transaksinya antara penjual dan pembeli saling barter barang seperti buah pinang ditukar dengan ikan, gula merah ditukar dengan sayur-sayuran.

Baca Juga: Oknum Polisi di Muna Pemasang Balok Dituntut 1 Tahun, JPU Sebut Sudah Terapkan Pasal 192

Namun pada pameran Tadoha Balu'a yang digelar di Plaza Tangkeno Negeri di Awan dibuat lebih simpel, yakni panitia menyediakan koin yang diberi angka sebagai kode nilai atau harga.

Seperti dikatakan Sufina Nurdin, Kasir sekaligus panitia penyelenggara Tadoha Balu'a menerangkan, untuk pengunjung yang hendak belanja dalam Tadoha (Pasar) harus menukarkan uangnya dengan koin sesuai yang disediakan.

"Pengunjung tukar uangnya dengan koin di sini dan koinnya yang digunakan untuk beli barang-barang sebentar di dalam," ucapnya.

Kemudian, nantinya para penjual akan mendapatkan uang harga barangnya yang terjual pada panitia berdasarkan banyaknya koin yang diperoleh.

Baca Juga: Gaji Anggota BPD Lampeapi Baru Konawe Kepulauan Tak Dibayar 5 Tahun, Polisi Selidiki

Dalam pantuan Telisik.id, pada pameran Tadoha Balu'a diwarnai dengan berbagai kuliner dan makanan khas Kabaena serta berbagai bentuk wadah penyimpanan yang terbuat dari anyaman.

Kepala Dinas Peridagkop Bombana, Asis Fair mengapresiasi, ditampilkannya sistem pasar dengan cara barter barang dengan barang.

"Ini bagus apa yang diinisiasi oleh Pariwisata. Tadoha Balu'a ini mengingatkan kita bagaimana kehidupan masyarakat dulu," pungkasnya. (B)

Penulis: Hir Abrianto

Editor: Kardin

Baca Juga