Warga Desa Kapoiala Baru Belum Pernah Terima Bantuan Selama Pandemi COVID-19

Siswanto Azis, telisik indonesia
Jumat, 22 Mei 2020
0 dilihat
Warga Desa Kapoiala Baru Belum Pernah Terima Bantuan Selama Pandemi COVID-19
Kepala Desa Kapoiala Baru, Abdul Majid. Foto: Dul/Telisik

" Jangankan bantuan BLT, bantuan sembako selama musim COVID-19 saja kami tidak pernah dapat. "

KONAWE, TELISIK.ID - Sebanyak 174  kepala keluarga (KK) di Desa Kapoiala Baru, Kecamatan Kapoiala, Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara, belum pernah menerima bantuan dari pemerintah selama pandemi COVID-19.

Padahal, kondisi mereka layak untuk diberi bantuan dari pemerintah seperti halnya warga desa lainnya yang ada di Kabupaten Konawe yang sudah sering menerima bantuan

Salah seorang warga Desa Kapoiala Baru, Muhammad Tahir, mengaku sudah  pernah didata oleh pemerintah desa, namun hingga kini ia dan warga desa lainnya belum menerima bantuan apapun.

"Jangankan bantuan BLT, bantuan sembako selama musim COVID-19 saja kami tidak pernah dapat," kata Muhammad Tahir, Jumat (22/05/2020).

Baca juga: Orang Akan Disiplin Kalau Kebutuhannya Dijamin

Padahal, akses menuju desa tersebut sangat mudah, dapat menggunakan motor atau mobil. Sementara untuk kebutuhan sehari-hari warga di desa  tersebut bekerja sebagai petani tambak ikan.

Kepala Desa Kapoiala Baru, Abdul Majid, kepada Telisik.id membenarkan bahwa warganya yang berjumlah 174 kepala keluarga selama masa pandemi COVID-19 belum pernah  tersentuh bantuan baik dari pemerintah kabupaten, provinsi maupun pemerintah pusat.

"Warga kami memang belum pernah dapat bantuan sekalipun, baik berupa sembako maupun program pemerintah pusat berupa Bantuan Langsung Tunai (BLT) atau bantuan dari dana desa" terang Abdul Majid.

Abdul Majid mengakui telah melakukan pendataan ke warganya untuk mendapatkan bantuan. Namun ironisnya hingga kini bantuan tersebut tak kunjung diterima warga.

Reporter: Dul

Editor: Rani

Baca Juga