Dispora Sulawesi Tenggara Pastikan Porprov Sesuai Jadwal

Iradat Kurniawan

Reporter Buton

Kamis, 16 Juni 2022  /  1:07 pm

Gubernur Sulawesi Tenggara, Ali Mazi ketika meninjau sarana prasarana Porprov ke-14 di Kabupaten Buton. Foto: Ist.

BUTON, TELISIK.ID - Ajang Porprov ke-14 yang akan diadakan di Kabupaten Buton dan Kota Baubau dipastikan akan terselenggara sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan.

Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga Sulawesi Tenggara, Trio Prasetyo Prahasto mengemukakan bahwa setelah memantau semua persiapan dari kedua daerah yang akan menjadi tuan rumah, maka ajang Porprov dipastikan akan terselenggara sesuai dengan jadwal yang ada.

"Setelah pelantikan Ketua KONI Sulawesi Tenggara pada tanggal 22 Juni 2022 maka kami akan mengemas sebuah pertemuan bersama antara tuan rumah Bupati Buton, Wali Kota Baubau, Ketua KONI Buton dan Kota Baubau untuk membicarakan tentang venue cabang olahraga yang akan dipertandingkan," tutur Trio Prasetyo Prahasto, Sabtu (11/6/2022).

"Dan setelah melihat kondisi venue yang ada, maka sesuai dengan surat keputusan dari KONI sebelumnya, maka jumlah cabang olahraga yang akan dipertandingkan berjumlah 25 cabang olahraga," lanjutnya.

Walaupun demikian, kata Kadispora Provinsi Sulawesi Tenggara itu, akan bisa berkembang sesuai dengan kondisi vanue  yang ada di Kabupaten Buton dan Kota Baubau.

Trio Prasetyo juga menjelaskan bahwa untuk penyelenggaraannya semua akan menjadi domain dari KONI Sulawesi Tenggara.

Dan wewenang dari Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Provinsi Sulawesi Tenggara adalah menyerahkan surat keputusan tuan rumah bersama antara Pemerintah Kabupaten Buton dan Kota Baubau.

Sekaligus juga surat keputusan penyelenggara kepada Komite Nasional Olahraga Nasional (KONI) Sulawesi Tenggara.

Surat keputusan tersebut kemudian akan dikonsultasikan dengan Gubernur Sulawesi Tenggara untuk tempat penyerahannya apakah akan seperti agenda awal yang telah ditetapkan.

Baca Juga: Komisi I Rekomendasikan Pencairan BLT DD Tahap II Desa Mosiku Ditunda Sementara

"Untuk persiapan sebagai tuan rumah bersama, maka setelah turun memantau kondisi yang ada, Kabupaten Buton dan Kota Baubau telah siap menyelenggarakan ajang tersebut," jelasnya.

Dia menambahkan, untuk pelaksanaanya, jadwalnya belum bergeser yaitu di akhir November atau di awal Desember 2022.

Walaupun demikian, semua agenda yang ada akan ditentukan dalam rapat bersama pada tanggal 22 Juni 2022 setelah pelantikan Ketua Komite Olahraga Nasional (KONI) Provinsi Sulawesi Tenggara.

Dan kemudian satu minggu setelah pelantikan maka KONI Provinsi akan turun memantau dan mengevaluasi sejauh mana persiapan di Kabupaten Buton dan Kota Baubau untuk menyelenggarakan ajang Porprov ke-14.

Sementara itu Kadispora Kabupaten Buton, Zainuddin Napa mengatakan, Porprov merupakan kewenangan provinsi.

"Pekan Olahraga Provinsi acaranya provinsi. Jadi penentuan jadwal waktu dan kapan itu memang sudah wewenang dari provinsi," ujar Zainuddin Napa, Kamis (16/2/2022).

Baca Juga: Tolak UU Cipat Kerja, Buruh di Jawa Timur Desak Legislatif Godok Perda Pesangon

Kabupaten kota hanya menyiapkan tempat pelaksanaan ajang tersebut. Kalaupun penentuan ajang tersebut ditentukan waktunya akan terselenggara sekarang, kata Kadispora Buton, pihaknya sudah siap melaksanakannya.

"Kami, karena telah ditunjuk sebagai penyelenggara dari Pekan Olahraga Provinsi, maka kami telah menyiapkan tempat pelaksanaannya," tutupnya. (B-Adv)

Penulis: Iradat Kurniawan

Editor: Haerani Hambali