Pastikan Kebutuhan Anggaran Pembangunan Pasar Wakuru, Ridwan Bae Ajak Wamendag ke Muna

Sunaryo

Reporter Muna

Kamis, 06 Januari 2022  /  9:01 am

Wakil Ketua Komisi V DPR-RI, Ridwan Bae bersama Anggota DPD-RI, Wa Ode Rabiah Al Adawia dan para pedagang Pasar Wakuru. Foto: Sunaryo/Telisik

MUNA, TELISIK.ID - Wakil Ketua Komisi V DPR-RI, Ridwan Bae bersama anggota DPD-RI, Wa Ode Rabiah Al Adawia terus memperjuangkan pembangunan Pasar Wakuru, Kecamatan Tongkuno, Kabupaten Muna yang terbakar pada awal Oktober 2021 lalu.

Sebagai bukti, Ridwan bersama anaknya (Rabiah) akan menghadirkan langsung Wakil Menteri Perdagangan (Wamendag), Jerry Sambuaga di Pasar Wakuru dalam waktu dekat ini.

"Rabiah sudah tanyakan kesiapan waktu saya, nanti setelah itu baru disesuaikan dengan waktu Pak Wamendag," kata Ridwan Bae, Kamis (6/1/2022).

Ia bersama Rabiah sengaja mengajak Wamendag ke Pasar Wakuru untuk memastikan kebutuhan anggaran pembangunannya, sehingga bisa dialokasikan di APBN.

"Kalau hanya untuk tambal sulam kebutuhannya sekitar Rp 5 miliar, tetapi bila inginkan bangunan representatif, dibutuhkkan sekitar Rp 30 miliar. Tinggal dilihat, semuanya tergantung Pak Wamenadg," terang mantan Bupati Muna dua periode itu.

Baca Juga: Gedung Dinsos Kendari Terbakar, Begini Pengakuan Kadis

Pasar Wakuru terbakar pada Oktober 2021 lalu. Kebakaran menghanguskan sedikitnya 80 kios milik pedagang. Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Muna  pun akhir tahun 2021 mulai membangun kios darurat yang dananya bersumber dari biaya tak terduga (BTT) sebesar Rp 1 miliar. Sayangnya, pembangunan kios tersebut sampai sekarang belum selesai. (C)

Baca Juga: Kabag Prokopim Tegaskan SK Persetujuan Edy Uga Sebagai Sekda Muna Belum Ada

Reporter: Sunaryo

Editor: Haerani Hambali