Pemda Buton Heran Akses Jalan Menuju GOR Kembali Ditutup Warga
Reporter Buton
Selasa, 19 Juli 2022 / 8:28 pm
BUTON, TELISIK.ID - Akses jalan menuju Stadion Olahraga (GOR) yang dibangun tepatnya di Kelurahan Takimpo Kecamatan Pasarwajo Kabupaten Buton kembali ditutup warga.
Diketahui akses jalan menuju stadion yang masih sementara dalam tahap pembangunan tersebut merupakan jalan alternatif baru, di mana sebelumnya jalan utama yang pertama dibangun pemerintah juga sempat ditutup oleh warga setempat.
Penutupan akses jalan menuju stadion tersebut juga merupakan yang kesekian kalinya, diduga ada oknum tertentu yang berusaha memprovokasi warga untuk melakukan aksi tersebut.
Menanggapi hal itu, Kepala Bagian Pemerintahan Kabupaten Buton La Djuara mengatakan, aksi penutupan jalan tersebut dipicu oleh pemilik lahan menuntut penggantian ganti rugi tanaman lahan.
Baca Juga: Insiden Polisi Tembak Polisi, Kapolri Resmi Nonaktifkan Irjen Ferdy Sambo
"Jalan tersebut adalah jalan alternatif, setelah jalan utama menuju stadion yang pertama juga sempat ditutup oleh warga setempat," tutur La Djuara, Selasa (19/7/2022).
La Djuara merasa heran terhadap aksi warga tersebut, dikarenakan sudah ada kesepakatan awal antara warga dan pihak pemerintah dalam hal hibah untuk pembangunan jalan tersebut.
Baca Juga: Stres Akibat Penyakit Asam Lambung, Pria di Kendari Tewas Gantung Diri
"Warga sendiri yang meminta untuk pembangunan jalan di lahan mereka, malahan sudah ada hibahnya," katanya.
Pihaknya akan segera mengambil langkah untuk menyelesaikan masalah tersebut dengan memanggil pemilik lahan untuk diberikan pemahaman terkait lahan dan tanaman yang telah dihibahkan untuk pembangunan jalan tersebut. (C-Adv)
Penulis: Iradat Kurniawan
Editor: Kardin