Sembilan Sekolah di Konawe Sudah Belajar Tatap Muka

Muhamad Surya Putra

Reporter Konawe

Sabtu, 31 Oktober 2020  /  3:34 pm

Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Konawe, Suriyadi. Foto: Muh. Surya Putra/Telisik

KONAWE, TELISIK.ID - Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dikbud) Kabupaten Konawe mengonfirmasi adanya satu kecamatan telah melangsungkan proses belajar mengajar (PBM) secara tatap muka.

Kegiatan PBM ini telah berlangsung sudah hampir sebulan, yang diikuti enam Sekolah Dasar (SD) dan dua Sekolah Menengah Pertama (SMP) di Kecamatan Onembute.

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Konawe, Suriyadi mengatakan, ada delapan sekolah di Kecamatan Onembute ditambah satu SD di Kecamatan Lambuya sudah lakukan PBM di sekolah.

Ia menyebut, sekolah yang akan lakukan PBM harus memenuhi syarat administrasi yakni:

1. Surat izin orang tua siswa

2. MoU kesepakatan antara sekolah dengan komite sekolah

3. SK pembentukan tim gugus sekolah

4. MoU kesepakatan kerjasama antara sekolah dan Puskesmas

5. MoU kesepakatan antara sekolah dengan Kepolisian wilayah

6. Surat pernyataan kepala sekolah persiapan belajar tatap muka.

Baca juga: Delapan SMP dan Dua SD Lolos Verifikasi Belajar Tatap Muka

"Selain sekolah di Kecamatan Onembute, sebenarnya sudah banyak sekolah yang akan mengusulkan PBM. Namun karena kasus positif COVID-19 di Konawe meningkat signifikan, dan daerah itu zona merah, jadi ditunda dulu," terangnya, Sabtu (31/10/2020).

Sejak masa pandemi COVID-19 di Kabupaten Konawe sebanyak puluhan ribu peserta didik terpaksa belajar dari rumah dengan menggunakan sistem daring dan luring.

Diketahui jumlah peserta didik di Kabupaten Konawe terdiri dari:

Taman Kanak-kanak/PAUD sebanyak 6.482

Sekolah Dasar sebanyak 26.305

Sekolah Menengah Pertama 11.134. (B)

Reporter: Muh. Surya Putra

Editor: Kardin

TOPICS