113 Formasi PPPK di Muna Tak Terisi

Sunaryo, telisik indonesia
Senin, 25 Desember 2023
0 dilihat
113 Formasi PPPK di Muna Tak Terisi
Plt Kepala BKPSDM Muna, LM Syahrullah menyampaikan jumlah PPPK yang lulus seleksi. Foto : Ist.

" "

MUNA, TELISIK.ID - Panitia seleksi daerah (Panselda) Muna, telah mengumumkan nama-nama peserta yang lulus seleksi pegawai pemerintah dengan perjanjian kontrak (PPPK) untuk formasi tenaga kesehatan (nakes), guru dan teknis.

Plt Kepala Badan Kepegawaian Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Muna, LM Syahrullah menerangkan, dari 797 total jumlah formasi, yang tidak terisi sekitar 113 formasi. Terdiri dari, 111 guru dan 2 teknis.

"Formasi yang tidak terisi itu karena menggunakan nilai ambang batas," kata Syahrullah, Senin (25/12/2023).

Pria yang karib disapa Ula itu menegaskan, penentu kelulusan itu tidak ada campur tangan dari Panselda. Semua, bardasarkan hasil yang dikeluarkan Panselnas.

Baca Juga: Nakes di Muna Protes Formasi PPPK Sedikit, Begini Penjelasan BKPSDM

Baca Juga: Burhanuddin Pantau Kelancaran Ujian Seleksi CASN Formasi PPPK di Bombana

Sementara itu, Kabid Pengadaan, Pemberhentian dan Informasi Kepegawaian, Wa Ode Almira menerangkan, dari 28 formasi Nakes, tersisi semua. Kemudian, guru dari 750 yang terisi hanya 639 dan teknis,  dari 19 formasi, terisi hanya 17.

Nah, bagi peserta yang telah dinyatakan lulus itu, kini akan melakukan pemberkasan. Sesuai jadwal, pengisian daftar riwayat hidup (DRH) dimulai sejak 16 Desember 2023 hingga 14 Januari 2024. Namun, kemungkinan jadwal itu berubah, mengingat jadwal pengumuman juga di undur.

"Kira lagi menunggu informasi di aplikasi," tandasnya. (B)

Penulis: Sunaryo

Editor: Kardin

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baca Juga