4 Sekolah di Sulawesi Tenggara Raih Penghargaan Adiwiyata KLHK RI

Musyrifa Sya’adah, telisik indonesia
Jumat, 02 Desember 2022
0 dilihat
4 Sekolah di Sulawesi Tenggara Raih Penghargaan Adiwiyata KLHK RI
Empat sekolah di Sulawesi Tenggara dapat penghargaan Adiwiyata Nasional dan Mandiri oleh KLHK RI. Foto: Ist.

" Penghargaan pada kategori Adiwiyata Mandiri berhasil diraih oleh SMPN 5 Kendari, SMPN 2 Kendari dan MTsN 1 Kendari "

KENDARI, TELISIK.ID - Penyerahan penghargaan Adiwiyata 2022 kembali diberikan oleh Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) Republik Indonesia (RI) kepada 4 sekolah di Sulawesi Tenggara pada kategori Adiwiyata Nasional dan Mandiri.

Penghargaan pada kategori Adiwiyata Mandiri berhasil diraih oleh SMPN 5 Kendari, SMPN 2 Kendari dan MTsN 1 Kendari. Sedangkan untuk kategori Adiwiyata Nasional diraih oleh SMPN 2 Kolaka.

Pejabat Pengawas Lingkungan Hidup (PPLH), Yuliana Ulfa mengatakan, untuk dapat sampai pada tahap nasional dan mandiri tentunya telah melewati berbagai tahapan dan berhasil lolos merupakan sekolah yang sudah memenuhi standar diberikan.

“Sekolah-sekolah yang berhasil meraih penghargaan ini tentunya telah melewati beberapa tahapan, mulai dari tingkat kabupaten/kota, kemudian berlanjut ke tingkat provinsi hingga sampai ke tingkat nasional, kemudian ke tingkat mandiri,” kata Yuliana Ulfa, Jumat (2/12/2022).

Baca Juga: Dinkes Sulawesi Tenggara Imbau Masyarakat Deteksi Dini Gejala Kanker Payudara

Penyerahan penghargaan Adiwiyata yang dilaksanakan secara daring dan luring ini diikuti oleh 789 sekolah yang ada di Indonesia. Selain itu dilaksanakan juga Talkshow Success Story Inovasi Penerapan Perilaku Ramah Lingkungan Hidup (PRLH) di Sekolah Adiwiyata.

Untuk sampai pada kategori Adiwiyata Nasional, sekolah harus memiliki inovasi yang terkait dengan lingkungan sekolah masing-masing. Sedangkan untuk sampai ke tingkat Adiwiyata Mandiri, suatu sekolah perlu memiliki sekolah binaan lain dengan kemajuan yang terus meningkat.

Baca Juga: Tawuran Pelajar di Kendari Gunakan Busur dan Parang

Sementara itu, Plt Kepala Bidang Tata Lingkungan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Sulawesi Tenggara, Untung Ratu berharap, ke depannya semua sekolah di Sulawesi Tenggara dapat memberi perhatian terhadap program Adiwiyata.

“Dan dapat kembali meraih penghargaan," ujar Untung Ratu.

Program Adiwiyata ini bertujuan untuk mewujudkan perilaku warga sekolah yang bertanggung jawab dalam upaya pelestarian fungsi lingkungan hidup, juga berdampak pada meningkatnya kualitas lingkungan hidup di sekolah dan daerah serta mendukung ketahanan bencana. (B)

Penulis: Musyrifa Sya’adah

Editor: Kardin

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Baca Juga