6 Kebiasaan Ini Penyebab Kamu Mimpi Buruk

Fitrah Nugraha, telisik indonesia
Selasa, 07 Februari 2023
0 dilihat
6 Kebiasaan Ini Penyebab Kamu Mimpi Buruk
Seseorang mengalami mimpi buruk bisa terjadi dipengaruhi oleh beberapa kebiasaan. Foto: Repro Koldunova/Elements Envato

" Mimpi buruk seringkali dialami seseorang bukan karena terjadi begitu saja, tapi dipengaruhi oleh beberapa kebiasaan yang dilakukan sebelum tidur "

KENDARI, TELISIK.ID - Mimpi buruk seringkali dialami seseorang bukan karena terjadi begitu saja, tapi dipengaruhi oleh beberapa kebiasaan yang dilakukan sebelum tidur.

Pada umumnya, dikutip kemkes.go.id, mimpi buruk merupakan mimpi mengganggu yang terkait dengan perasaan negatif, seperti kecemasan atau ketakutan, yang bisa membangunkan seseorang dari tidur.

Seseorang mungkin mengalami mimpi tentang situasi yang menakutkan dan mungkin melibatkan tema, gambar, atau sosok yang mengganggu seperti monster, hantu, binatang menakutkan, atau orang jahat. 

Hanya saja seseorang mengalami mimpi buruk bisa terjadi dipengaruhi oleh beberapa kebiasaan yang dilakukan sebelum tidur.

Baca Juga: Apa yang Terjadi Jika Tubuh Kekurangan Lemak? Berikut Penjelasannya

Melansir cnnindonesia.com dari berbagai sumber, berikut beberapa faktor penyebab seseorang mengalami mimpi buruk:

1. Makan larut malam

Sering ngemil atau makan larut malam ternyata jadi salah satu kebiasaan penyebab mimpi buruk.

Jam makan berdekatan dengan jam tidur bisa memicu otak lebih aktif selama tidur.

2. Nonton film horor

Nonton film horor bisa memicu mimpi buruk, apalagi jika jarak antara jam menonton dan jam tidur berdekatan. Beberapa studi sudah membuktikannya.

Sebuah studi yang diterbitkan Global Mass Communication Review meneliti remaja di Punjab, India.

Mengutip Gulf News, peneliti menemukan rata-rata 52 persen remaja selalu mimpi buruk setelah menonton film horor.

Tak hanya film, bacaan berbau horor pun berpotensi memicu mimpi buruk.

3. Begadang

Mimpi buruk bisa dipicu kurang tidur. Kualitas tidur bisa menurun akibat perubahan jam tidur, seperti yang terjadi akibat begadang demi menonton pertandingan bola atau pekerjaan.

4. Tidur sambil menyalakan televisi

Beberapa orang memilih tidur sambil menyalakan televisi. Ada pula yang ketiduran di tengah tontonan.

Saat Anda menonton sesuatu, otak dipaksa bekerja atau aktif lebih lama daripada seharusnya. Kondisi ini akan Anda mengalami mimpi buruk.

5. Tidur terlentang

Posisi tidur ternyata berpengaruh terhadap kemunculan mimpi buruk. Sebuah studi menemukan orang yang tidur terlentang lebih rentan mengalami mimpi buruk.

Baca Juga: 3 Masker Berbahan Alami untuk Perawatan Kulit Sensitif

6. Terlalu lama tidur

Tidur yang baik adalah tidur yang cukup. Saat terlalu lama tidur, Anda rentan bermimpi buruk.

Dikutip dari Times of India, studi menemukan tidur terlalu lama akan mengganggu pola tidur reguler dan siklus REM sehingga memicu mimpi buruk.

Sebaiknya, tidur malam cukup 7-8 jam, tidak lebih.

Nah, itulah beberapa faktor yang bisa menyebabkan seseorang mengalami mimpi buruk. Semoga bermanfaat. (C)

Penulis: Fitrah Nugraha

Editor: Kardin 

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS 

Artikel Terkait
Baca Juga