Abdul Rahman Farisi Buka Peluang Bacagub Sulawesi Tenggara

Erni Yanti, telisik indonesia
Jumat, 16 Februari 2024
0 dilihat
Abdul Rahman Farisi Buka Peluang Bacagub Sulawesi Tenggara
Abdul Rahman Farisi atau ARF membuka peluang untuk maju sebagai bakal calon Gubernur Sulawesi Tenggara pada Pilkada 2024. Foto: Ist.

" Abdul Rahman Farisi atau dikenal dengan ARF, mengaku membuka peluang untuk maju sebagai bakal calon Gubernur Sulawesi Tenggara tahun 2024 melalui Partai Golkar "

KENDARI, TELISIK.ID - Abdul Rahman Farisi atau dikenal dengan ARF mengaku membuka peluang untuk maju sebagai bakal calon Gubernur Sulawesi Tenggara tahun 2024 melalui Partai Golkar.

Terkait proses politik ke depan, ARF sebagai salah satu pemegang surat tugas bakal calon gubernur dari DPP Partai Golkar, dirinya akan melihat sejumlah opsi.

"Tentu sebagai partai besar, Golkar mesti mempersiapkan kader untuk maju di pilgub. Opsi utamanya dengan mengajukan Pak Ridwan Bae, politisi senior Partai Golkar untuk maju pilgub," kata ARF.

Baca Juga: Tak Percaya Hasil Quick Count, Rusmin Abdul Gani Optimis Ungguli Ridwan Bae Lolos ke Senayan

Kata ARF, survei Ridwan Bae cukup bagus sehingga sangat berpotensi menang di Pilgub Sulawesi Tenggara. Selain opsi tersebut, ARF juga membuka diri untuk maju sebagai bakal calon gubernur dengan memperhatikan pengalamannya di politik pemerintahan.

"Tinggal nanti menyusun koalisi dengan politisi yang relatif senior untuk bisa memenangkan pertarungan Pilgub Sulawesi Tenggara 2024," tambahnya.

Baca Juga: Jaelani Melaju Tinggalkan ASR, Ridwan Bae, Rusda Mahmud, Ahmad Safei dan Bahtra

Dikatakan, pada pemilu Rabu (14/2/2024) lalu, masyarakat sangat antusias dengan figur Ridwan Bae karena berbagai program unggulan yang ditawarkan kepada masyarakat.

Selain itu, salah seorang warga di Desa Lapodidi, Arif mengatakan, politisi senior Ridwan Bae juga turut andil mewarnai pertarungan di Pemilu 2024, dengan perolehan suara yang terbilang cukup signifikan. (B)

Penulis: Erni Yanti

Editor: Haerani Hambali

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baca Juga