Akibat Tawuran Antar Sekolah, Puluhan Pelajar di Kendari Diamankan Polisi

Thamrin Dalby, telisik indonesia
Rabu, 24 Januari 2024
0 dilihat
Akibat Tawuran Antar Sekolah, Puluhan Pelajar di Kendari Diamankan Polisi
Kanit Reskrim Polsekta Mandonga, Ipda Andry Irwanto saat memberikan pengarahan kepada 22 siswa SMAN 1 Kendari. Foto: Thamrin Dalby/Telisik

" Puluhan siswa Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 1 Kendari diamankan di Polsekta Mandonga. Hal itu dilakukan untuk mendapatkan pembinaan akibat aksi tawuran antara sekolah SMAN 1 dan SMAN 4 Kendari "

KENDARI, TELISIK.ID - Puluhan siswa Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) 1 Kendari diamankan di Polsekta Mandonga. Hal itu dilakukan untuk mendapatkan pembinaan akibat aksi tawuran antara sekolah SMAN 1 dan SMAN 4 Kendari, Rabu 24/1/2024

Berdasarkan hasil pantauan Telisik.id, terungkap bahwa aksi tawuran bermula pada Minggu sore (21/1/2024), salah seorang siswa AL diundang oleh siswa SMAN 4 untuk bertemu di Jalan Bypass yang merupakam jalan yang baru dibuat oleh pemerintah dari Bypass menuju kampus UHO. Namun setibanya di lokasi tersebut, AL justru dikeroyok.

"Saya berusaha melawan," kata AL.

Karena jumlah tidak senanding, merekapun langsung melarikan diri. Hingga pada Minggu malamnya, sekelompok pelajar yang berjumlah 17 orang dari SMAN 4 Kendari kembali melakukan penyerangan di rumah warga di Jalan Bunga Rejeki, Kelurahan Watu-watu, Kecamatan Kendari Barat yang sedang melakukan acara hingga seluruh yang berada di acara tersebut lari berhamburan.

Baca Juga: Tawuran Susulan Antar Siswa Kembali Terjadi di Kendari

"Saya kaget karena semua orang berhamburan lari masuk kedalam rumah," ujar Arga, pemilik rumah.

"Ternyata ada sekelompok remaja datang menyerang dengan menggunakan parang," tambahnya.

Namun salah seorang pelaku penyerang tersebut, FS, berhasil diamankan oleh warga hingga dia dianiaya hingga dirawat ke Rumah Sakit Korem.

Dari kejadian tersebut, Kapolsek Kemaraya Iptu Heru Purwoko SH. MH langsung melakukan penyelidikan dan mengamankan 17 siswa SMAN 4 Kendari.

Hingga Selasa sore (23/1/2024), FH yang merupakan siswa SMAN 4 sepulang sekolah bersama rekannya hendak membesuk FS yang masih dirawat di Rumah Sakit Korem,  namun pada saat di jalan Lawata, ia bertemu dengan sekelompok siswa SMAN 1 hinga terjadi aksi kejar-kejaran.

Baca Juga: Modus Ajak Jalan, Siswi SMK di Kendari Dicabuli Pacarnya

Namun saat di pasar Lawata, FH bersama rekannya terjatuh dan terseret. Keduanya dikeroyok hingga rekan FH dilarikan ke Rumah Sakit Korem. Kejadian tersebut dilaporkan ke Polsek Mandonga.

Hingga Rabu (24/1/2024), Polsekta Kemaraya kembali melakukan pemanggilan kepada 22 siswa SMAN 1 Kendari dan menitipkan di Polsek Mandonga.

"Sengaja kedua puluh dua siswa SMAN 1 Kendari dititipkan di sini, untuk menghindari bentrokan," ujar Ipda Andry Irwanto, Kanit Reskrim Polsekta Mandonga.

Karena di Polsek Kemaraya telah mengamankan 17 siswa SMAN 4 Kendari untuk dilakukan pembinaan, dan hal serupa juga dilakukan oleh Polsekta Mandonga kepada 22 pelajar SMAN 1 Kendari, dan kesemuanya diwajibkan untuk wajib lapor. (A)

Penulis: Thamrin Dalby

Editor: Fitrah Nugraha

 

* BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

Baca Juga