Anggota DPRD Minta Gubernur Sumut Salurkan Rapid Tes ke Daerah
Ones Lawolo, telisik indonesia
Selasa, 16 Juni 2020
0 dilihat
Anggota DPRD Sumatera Utara, Pdt Berkat Kurniawan Laoli bersama Gubernur Sumatera Utara, Edy Rahmayadi. Foto: Ones Lawolo/Telisik
" Kalau tak ada rapid test bagaimana para sopir pengakut bahan sembako di Nias dari kota Sibolga, mereka kewalahan di pelabuhan. Sementara bahan sembako dibutuhkan di Nias. "
MEDAN, TELISIK.ID - Menindaklanjuti informasi kehabisan alat rapid test di RSUD Kota Gunungsitoli dan di RSUD Kota Sibolga, Anggota DPRD Sumut, Pdt Berkat Kurniawan Laoli, melaporkan kepada Gubernur Sumatera Utara, Edy Rahmayadi.
Pdt Berkat Kurniawan Laoli meminta agar Pemerintah Provinsi Sumatera Utara segera menyuplai alat rapid test di dua daerah itu, karena pasokan pangan mulai berkurang sebab para sopir tidak bisa melintas tanpa rapid.
"Kalau tak ada rapid test bagaimana para sopir pengakut bahan sembako di Nias dari kota Sibolga, mereka kewalahan di pelabuhan. Sementara bahan sembako dibutuhkan di Nias," kata Pdt Berkat Kurniawan Laoli.
Baca juga: Korut Ledakan Kantor Penghubung Korsel
Menindaklanjuti keluhan warga, Gubernur Sumut Edy Rahmayadi mengatakan pihaknya sudah memerintahkan Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Sumut agar rapid test dikirim di RSUD Gunungsitoli dan di RSUD Kota Sibolga.
"Di sini kita hadir memberikan jalan keluar. Terima kasih informasinya pak Dewan," kata Gubernur Sumut, Edy Rahmayadi kepada anggota DPRD Sumut, Pdt Berkat Kurniawan Laoli.
Reporter: Ones Lawolo
Editor: Sumarlin