BNNP Sultra Edukasi P4GN Pemuda Lalonggasumeeto
Ibnu Sina Ali Hakim, telisik indonesia
Selasa, 22 Juni 2021
0 dilihat
Sosialisasi Bahaya Narkoba pada pemuda Lalonggasumeeto. Foto: Ist.
" Sekcam Lalonggasumeeto, Muhammad Husain menuturkan, ucapan terimakasih sehingga sosialisasi bahaya narkoba ini bisa terlaksana "
KONAWE, TELISIK.ID - BNNP Sultra edukasi P4GN dan deteksi dini Himpunan Pemuda Pelajar Mahasiswa Lalonggasumeeto (HIIPPMALA) Kabupaten Konawe.
Kegiatan yang dilakukan di aula kantor Desa Puuwonua, Kecamatan Lalonggasumeeto, Kabupaten Konawe ini dihadiri 75 peserta yang terdiri dari Puskesmas Lalonggasumeeto, PLN UPDK Kendari, Delegasi karangtaruna se-Kecamatan, HIIPMALA, dan MTsN 3 Konawe.
Ketua Umum HIIPMALA, Thayeb, S.Pi mengatakan, akan mempersiapkan diri sebagai garda terdepan untuk memberantas narkoba di Kecamatan Lalonggasumeeto, sehingga terbentuk wilayah Bersih Narkoba (Bersinar).
Sementara itu Sekcam Lalonggasumeeto, Muhammad Husain menuturkan, ucapan terimakasih sehingga sosialisasi bahaya narkoba ini bisa terlaksana.
Baca Juga: 14 Esalon III Cari Tiket Buat Ikut Seleksi Jabatan Esalon II
Baca Juga: Dinilai Mampu Kelola K2, Legislatif Wajo Kunjungi BKPSDM Kolut
"Saya berharap peserta mengikuti dengan serius agar ilmu yang diperoleh dapat disampaikan pada keluarga dan sekitarnya, sehingga menjadi imun bagi bahaya narkoba," ungkapnya, Selasa (22/6/2021).
Sementara itu, BNNP Sultra menyampaikan beberapa materi mengenai Pencegahan Bahaya Penyalahgunaan Narkoba yang dibawakan Mindrayatin.
"Milenial yang cerdas itu ukir prestasi dan tolak narkoba," katanya.
Kegiatan itu juga menerapkan protokol kesehatan yang ketat guna memutus penyebaran COVID-19. (C-Adv)
Reporter: Ibnu Sina Ali Hakim
Editor: Fitrah Nugraha